Obat sakit kepala bisa diandalkan untuk mengatasi kepala nyut-nyutan, terasa berat, ditusuk-tusuk, maupun terasa tegang, seperti diikat. Obat-obatan ini ampuh untuk meredakan beragam jenis sakit kepala, mulai dari sakit kepala karena kelelahan hingga migrain.
Sakit kepala adalah keluhan yang bisa menyerang siapa saja dan kapan saja. Hal-hal yang dapat menyebabkan sakit kepala antara lain kurang tidur, stres, demam, atau flu.
Kebanyakan sakit kepala disebabkan oleh kelelahan atau stres. Keluhan ini sebaiknya tidak dibiarkan begitu saja karena sakit kepala bisa terasa sangat mengganggu, bahkan bisa menurunkan produktivititas saat bekerja atau belajar.
Obat sakit kepala bisa menjadi solusi yang efektif bagi Anda. Obat ini bisa mengatasi sakit kepala dengan cepat. Dengan begitu, Anda bisa kembali beraktivitas dengan produktif.
Beragam Pilihan Obat Sakit Kepala yang Ampuh
Obat sakit kepala di bawah ini umumnya mengandung paracetamol dan ibuprofen sebagai pereda nyeri. Namun, ada pula beberapa merek obat sakit kepala yang memiliki kandungan tambahan, seperti kafein dan propyphenazone.
Meski bisa dibeli tanpa resep dokter, Anda tetap perlu membaca aturan pakai pada kemasan sebelum minum obat sakit kepala.
Beberapa merek obat sakit kepala yang ampuh dan bekerja cepat adalah:
Biogesic 4 Tablet
Harga: Rp2.430 per strip
Beli Biogesic di Aloshop
Biogesic adalah obat sakit kepala yang mengandung 500 mg paracetamol. Bahan ini bekerja menekan zat pemicu nyeri dalam tubuh.
Biogesic bisa diminum sebelum atau sesudah makan. Dosis untuk orang dewasa adalah 1–2 tablet, 3–4 kali sehari, sedangkan dosis untuk anak usia 6–12 tahun adalah ½ –1 tablet, 3–4 kali sehari. Penting untuk diingat bahwa Biogesic tidak boleh dikonsumsi lebih dari 4 tablet sehari.
Panadol 10 Kaplet
Harga: Rp14.312 per blister
Beli Panadol di Aloshop
Panadol biru merupakan obat sakit kepala yang bermanfaat untuk meredakan nyeri, termasuk sakit kepala, dan juga menurunkan demam. Tiap kaplet Panadol biru mengandung 500 mg paracetamol yang bekerja dengan cara mengurangi produksi zat pemicu nyeri.
Dosis Panadol biru untuk orang dewasa adalah 1−2 kaplet, 3−4 kali sehari. Sementara dosis untuk anak-anak adalah ½−1 kaplet, 3−4 kali sehari. Perlu diingat bahwa penggunaan Panadol biru tidak boleh lebih dari 4 kaplet per hari.
Proris Triple Action 10 Kaplet
Harga: Rp13.382 per blister
Beli Proris Triple Action di Aloshop
Proris Triple Action mengandung ibuprofen yang ampuh meringankan sakit kepala dan meredakan demam. Obat sakit kepala ini bekerja menghambat pembentukan zat pemicu nyeri dan radang di dalam tubuh.
Proris Triple Action harus dikonsumsi setelah makan. Dosisnya untuk orang dewasa adalah 1 kaplet, 3−4 kali sehari.
Sumagesic 4 Tablet
Harga: Rp3.194 per strip
Beli Sumagesic di Aloshop
Sumagesic mengandung paracetamol yang berperan sebagai pereda nyeri, termasuk untuk sakit kepala. Kandungan paracetamol di dalam Sumagesic lebih banyak daripada obat sakit kepala lain, yaitu 600 mg.
Untuk orang dewasa, Sumagesic dapat diminum 1 tablet, 3−4 kali sehari. Sementara itu, dosis untuk anak-anak adalah ¼−½ tablet, 3−4 kali sehari.
Bodrex 20 Tablet
Harga: Rp11.143 per pack
Beli Bodrex di Aloshop
Bodrex mengandung paracetamol dan kafein yang bermanfaat untuk meringankan sakit kepala. Paracetamol di dalam obat sakit kepala ini bekerja sebagai antinyeri, sedangkan kafein meningkatkan efek antinyeri paracetamol sehingga sakit kepala bisa cepat teratasi.
Bodrex tersedia dalam bentuk tablet yang dapat diminum 3–4 kali sehari. Meskipun dijual bebas, ikutilah aturan pakai yang tertera pada kemasan obat ini.
Panadol Extra 10 Kaplet
Harga: Rp16.085 per blister
Beli Panadol Extra di Aloshop
Sama seperti merek obat sakit kepala di atas, Panadol Extra atau Panadol merah mengandung bahan aktif paracetamol dan kafein. Kombinasi bahan aktif tersebut dapat meredakan sakit kepala dengan cepat.
Untuk mengatasi sakit kepala yang mengganggu, konsumsilah 1 kaplet Panadol Extra 3–4 kali sehari.
Poldan Mig 4 Kaplet
Harga: Rp44.75 per strip
Beli Poldan Mig di Aloshop
Poldan Mig efektif untuk meringankan sakit kepala. Obat ini mengandung paracetamol, acetylsalicylic acid, dan kafein yang bekerja menekan produksi zat pemicu nyeri di dalam tubuh.
Poldan Mig dapat dikonsumsi oleh orang dewasa dan anak-anak. Dosis Poldan Mig adalah 1–2 kaplet, tiap 6 jam. Jangan minum Poldan Mig lebih dari 8 kaplet sehari.
Poldan Mig sebaiknya dikonsumsi sesudah makan. Meski dapat dibeli tanpa resep dokter, obat sakit kepala ini tidak boleh digunakan oleh anak usia di bawah 12 tahun tanpa anjuran dokter.
Saridon 4 Tablet
Harga: Rp5.185 per blister
Beli Saridon di Aloshop
Saridon mengandung paracetamol, propyphenazone, dan kafein yang ampuh mengatasi sakit kepala. Obat sakit kepala ini bisa dibeli tanpa resep dokter, tetapi dalam jumlah terbatas.
Untuk orang dewasa, Saridon dapat dikonsumsi 1−2 tablet, 3–4 kali sehari. Perlu diingat, jangan memberikan Saridon kepada anak-anak tanpa berkonsultasi ke dokter terlebih dahulu.
Paramex 4 Tablet
Harga: Rp3.104 per strip
Beli Paramex di Aloshop
Paramex merupakan obat sakit kepala yang mengandung bahan aktif paracetamol, propyphenazone, kafein, dan dexchlorpheniramine maleate. Kombinasi bahan-bahan aktif tersebut dapat meredakan sakit kepala dan membuat tidur menjadi lebih nyenyak.
Dosis obat sakit kepala yang bisa dibeli tanpa resep dokter ini adalah 1–2 tablet, 3–4 kali sehari. Perlu diketahui bahwa Paramex bisa menyebabkan kantuk.
Bodrex Migra 4 Kaplet
Harga: Rp2.948 per blister
Beli Bodrex Migra di Aloshop
Bodrex Migra adalah obat sakit kepala yang mengandung kombinasi paracetamol, propyphenazone, dan kafein. Paracetamol dan propyphenazone efektif meredakan kepala nyut-nyutan akibat migrain. Sementara itu, kafein meningkatkan efektivitas kedua obat tersebut. Obat ini bekerja cepat dan tidak menimbulkan kantuk.
Konsumsilah 1 kaplet Bodrex Migra 3 kali sehari. Obat ini bisa Anda minum sebelum makan.
Berbagai obat sakit kepala di atas dapat Anda gunakan untuk mengatasi sakit kepala. Namun, jangan lupa bahwa sakit kepala juga sangat terkait dengan gaya hidup. Oleh karena itu, pastikan waktu tidur Anda cukup, jangan telat makan, perbanyak minum air putih, serta batasi konsumsi minuman beralkohol dan berkafein.
Stres juga dapat menyebabkan sakit kepala dan memperburuk sakit kepala. Oleh karena itu, usahakan untuk mengelola stres dengan baik dan berikan waktu untuk beristirahat saat bekerja, apalagi jika bekerja di depan layar komputer.
Jika sakit kepala tidak juga membaik meski telah mengonsumsi obat sakit kepala, atau bila sakit kepala makin berat, sebaiknya berkonsultasilah ke dokter. Dokter akan melakukan pemeriksaan untuk mencari tahu penyebab sakit kepala dan memberikan penanganan lebih lanjut.