Essence merupakan salah satu produk primadona yang menjadi tren perawatan kulit ala Korea Selatan. Ada banyak manfaat essence untuk kulit wajah, mulai dari membuat kulit wajah menyerap serum atau produk skin care lain dengan lebih baik, melembapkan, hingga mencegah penuaan dini.
Essence adalah produk perawatan kulit yang memiliki konsentrasi bahan aktif yang cukup tinggi dengan tekstur cair dan ringan. Sering kali essence dan serum dianggap sama, padahal kedua produk skin care ini memiliki fungsi yang berbeda.
Serum memiliki tekstur yang lebih kental dan bisa meresap jauh ke dalam kulit. Setiap jenis serum juga dibuat khusus dengan bahan-bahan aktif yang berbeda-beda untuk memperbaiki masalah kulit tertentu.
Bahan yang Terkandung di Dalam Essence
Sama seperti produk skin care lainnya, essence mengandung beragam nutrisi dan kandungan yang baik bagi kesehatan dan kecantikan kulit wajah. Essence umumnya berbahan dasar air dan di dalamnya terkandung:
- Gliserin
- Hyaluronic acid
- Vitamin, seperti vitamin C, vitamin E, dan vitamin A atau retinol
- Mineral, termasuk zinc dan selenium
- Ekstrak tumbuhan, misalnya teh hijau, buah-buahan, dan lidah buaya
- Hasil metabolisme hewan, misalnya lendir siput.
- Jamur Galactomyces dari fermentasi sake
Manfaat Essence untuk Kulit Wajah
Essence memiliki peran utama untuk menyiapkan kulit agar lebih mudah menyerap produk skin care lainnya. Jadi, penggunaan essence bisa membantu memaksimalkan manfaat serum, face oil, pelembap, atau masker wajah.
Di samping itu, essence bisa memberikan beragam manfaat, seperti:
1. Menjaga kelembapan kulit wajah
Cuaca yang terlalu ekstrem, kebiasaan mandi yang terlalu lama, penuaan, atau sering terpapar polusi atau sinar matahari, bisa membuat produksi minyak alami kulit (sebum) berkurang. Hal tersebut bisa membuat kulit wajah menjadi kering. Untuk menjaga kelembapan kulit wajah, kamu bisa menambahkan essence pada rutinitas skin care-mu.
Bahan yang terkandung pada essence, misalnya hyaluronic acid dan zinc, dapat menjaga kelembapan kulit dan mencegah kulit kering. Kandungan ini juga baik untuk memelihara kulit agar tetap sehat.
2. Menyeimbangan pH kulit wajah
Kulit wajah memiliki tingkat keasaman atau pH alami sekitar 4,7–5,5. Kadar pH yang tidak seimbang dapat menyebabkan kulit wajah menjadi mudah rusak dan iritasi. Penyebab ketidakseimbangan pH bisa bermacam-macam, seperti penggunaan make up, sabun berbahan zat antibakteri, serta paparan sinar matahari berlebihan.
Untuk mencegah kerusakan kulit wajah dan menyeimbangkan pH-nya, cobalah rutin menggunakan essence. Essence biasanya memiliki pH yang menyerupai pH kulit normal, sehingga lebih aman dan bisa mengurangi risiko terjadinya iritasi di kulit wajah.
3. Melindungi skin barier dari kerusakan
Skin barrier merupakan lapisan kulit terluar yang berperan untuk melindungi kulit dari kerusakan, misalnya paparan polusi, zat kimia, atau kuman. Semakin tipis skin barrier, kulit wajah akan semakin rentan terkena masalah, misalnya kulit kering, jerawat, perubahan warna kulit, hingga iritasi.
Nah, untuk melindungi skin barrier dari kerusakan dan menjaganya tetap sehat, kamu bisa menggunakan essence. Ini karena nutrisi yang terkandung pada essence baik untuk melindungi skin barrier.
4. Mencegah penuaan dini
Agar kulit wajah terlihat lebih muda, rutin menggunakan essence bisa menjadi salah satu caranya. Riset menunjukkan bahwa essence dapat mengencangkan dan menjaga elastisitas kulit wajah, sehingga wajah bisa tampak lebih muda.
Perawatan kulit yang baik, termasuk dengan menggunakan essence, juga baik untuk mengatasi dan mencegah keriput di wajah.
Dalam penelitian lain disebutkan bahwa produk perawatan kulit yang mengandung ekstrak tumbuhan, seperti essence, dapat bertindak sebagai antioksidan untuk mencegah penuaan dini serta melindungi kulit wajah dari paparan sinar UV.
Melihat banyaknya manfaat essence, sayang sekali rasanya jika kamu melewatkannya. Kini, sudah banyak merek kosmetik yang menjual produk essence yang bisa kamu pilih.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, essence harus dipakai dengan cara yang tepat. Pertama-tama, bersihkan wajah dengan pembersih wajah, baik itu micellar water, oil cleanser, atau milk cleanser, untuk mengangkat kotoran dan sisa make up di wajah. Kemudian, cuci muka dengan sabun wajah.
Setelah itu, oleskan toner dan essence pada kulit wajah. Saat memakai essence, kamu cukup mengoleskan dan menepuk-nepuknya dengan lembut ke kulit. Setelah essence meresap ke dalam kulit, pakailah serum dan pelembap yang sesuai dengan kondisi atau tipe kulitmu.
Bila ingin beraktivitas di luar rumah saat siang hari, jangan lupa juga untuk menggunakan sunscreen, ya.
Essence umumnya aman digunakan dan cocok untuk berbagai tipe kulit. Namun, terkadang bahan tertentu pada essence tidak cocok untuk orang dengan kulit sensitif. Jika kamu mengalami iritasi atau reaksi alergi setelah menggunakan essence, segera hentikan penggunaannya dan periksakan diri ke dokter, ya.