Munculnya bintik merah yang disertai gatal tak hanya menimbulkan rasa tidak nyaman, tetapi juga mengganggu penampilan. Nah, ada beragam cara mengobati bintik merah pada kulit disertai gatal yang mudah dilakukan. Anda pun bisa memanfaatkan berbagai bahan yang ada di rumah.
Bintik merah dan gatal pada kulit bisa disebabkan oleh berbagai hal, misalnya kulit kering, eksim, gigitan serangga, kurap, jerawat, atau bekas luka. Kondisi ini juga bisa dipicu oleh kondisi medis tertentu, seperti cacar air, herpes, bahkan gangguan ginjal.
Karena penyebabnya beragam, kulit yang gatal dan kemerahan perlu diobati sesuai faktor pemicunya. Akan tetapi, untuk meringankan rasa gatal dan ruam yang cukup mengganggu, beberapa cara berikut dapat membantu Anda mengatasinya.
Berbagai Cara Mengobati Bintik Merah pada Kulit Disertai Gatal secara Alami
Meski terasa gatal, Anda dianjurkan untuk tidak menggaruk bintik merah yang muncul karena bisa memicu infeksi. Untuk mengurangi rasa gatal dan bintik merah, beberapa obat gatal alami dan cara sederhana yang bisa Anda coba:
1. Menggunakan minyak kelapa
Minyak kelapa telah lama digunakan sebagai pelembap kulit. Minyak ini mengandung lemak jenuh yang tinggi serta memiliki sifat antiradang dan antiseptik.
Beberapa penelitian membuktikan bahwa minyak kelapa baik untuk mengobati gejala eksim, mempercepat penyembuhan luka ringan, dan mengatasi kulit kering serta bersisik.
Cara menggunakannya pun cukup mudah. Anda hanya perlu mengoleskan minyak kelapa ke bagian kulit yang berbintik merah disertai gatal secara rutin. Pilihlah minyak kelapa murni karena kandungan antioksidan dan antimikroba di dalamnya masih terjaga.
2. Menggunakan kompres dingin
Salah satu cara mengobati bintik merah disertai gatal adalah dengan menggunakan kompres dingin. Suhu dingin dapat membatasi aliran darah ke area yang meradang, sehingga dapat mengurangi kemerahan dan rasa gatal.
Untuk melakukannya, Anda cukup masukkan es batu ke dalam kain, kemudian kompres bagian yang terasa gatal selama 10–15 menit. Langkah ini bisa diulang sebanyak 3–4 kali sehari.
3. Mandi menggunakan oatmeal
Oatmeal bisa menjadi pilihan cara mengobati bintik merah disertai gatal secara alami. Kandungan antioksidan dan antiradang dalam oatmeal dapat meredakan kulit gatal, kering, dan kasar.
Cara mengobati bintik merah disertai gatal dengan oatmeal adalah dengan mencampurkan oatmeal yang sudah dihancurkan dengan air hangat ke dalam bathub atau ember. Selanjutnya, rendam bagian kulit yang meradang selama 10–15 menit.
Segera gunakan krim pelembap setelah berendam untuk menjaga kelembaban kulit. Perlu diingat, jangan terlalu lama berendam di dalam air hangat karena akan membuat gatal semakin parah.
4. Berendam menggunakan baking soda
Selain untuk memasak dan membersihkan rumah, baking soda juga dapat digunakan untuk meredakan bintik merah disertai gatal. Beberapa studi menyatakan bahwa baking soda bisa mengangkat sel kulit mati dan mengurangi peradangan.
Cara menggunakan baking soda untuk meredakan gatal dan bintik merah adalah dengan mencampurkan 1–2 cangkir baking soda ke dalam wadah berisi air hangat, kemudian rendam bagian kulit yang meradang.
5. Menggunakan lidah buaya
Sifat antiradang, antimikroba, dan antioksidan dalam lidah buaya dipercaya dapat mengobati bintik merah pada kulit disertai gatal. Lidah buaya juga dapat melembapkan dan mencegah infeksi pada kulit.
Untuk menggunakannya, cuci bersih terlebih dahulu bagian kulit yang akan dioleskan lidah buaya. Selanjutnya, oleskan gel bening dari daging lidah buaya pada area kulit yang meradang. Anda pun bisa menggunakan gel lidah buaya dalam bentuk kemasan yang lebih praktis.
Perlu diingat bahwa pengobatan gatal dan kemerahan di kulit dengan bahan alami mungkin memicu reaksi alergi bagi sebagian orang. Bila Anda memiliki riwayat alergi dengan salah satu bahan di atas, jangan menggunakan bahan tersebut untuk meredakan gatal dan bintik merah.
Selain itu, beberapa bahan alami di atas juga perlu diteliti lebih lanjut terkait efektivitas dan keamanannya untuk mengobati kemerahan dan gatal akibat penyakit tertentu.
Bila cara mengobati bintik merah pada kulit yang disertai gatal di atas tidak mampu meredakan keluhan Anda atau gejala yang ada justru memburuk, sebaiknya cobalah konsultasikan ke dokter untuk menentukan penyebab dari kondisi yang Anda alami dan mendapatkan pengobatan yang tepat.