Bedak gatal bisa menjadi solusi untuk biang keringat yang mengganggu ketenangan. Bedak ini bisa meredakan sensasi gatal dan mengurangi keinginan untuk menggaruk kulit sehingga kulit terhindar dari luka garukan.
Biang keringat merupakan penyebab gatal yang sangat umum di Indonesia. Hal ini karena cuaca di Indonesia panas dan lembap. Biang keringat terjadi ketika keringat terjebak di dalam kulit akibat pori-pori yang tersumbat. Keluhan yang sering terjadi akibat kondisi ini adalah bintik-bintik merah di kulit yang terasa gatal.
Penanganan utama biang keringat adalah mendinginkan dan mengeringkan kulit, misalnya menggunakan bedak gatal. Produk ini dapat menyerap kelembapan pada kulit dan memberikan sensasi dingin yang meredakan gatal. Beberapa bedak gatal juga dapat membantu membuka sumbatan pada pori-pori yang menjebak keringat.
Rekomendasi Bedak Gatal untuk Biang Keringat
Berikut ini adalah rekomendasi bedak gatal yang dapat Anda gunakan untuk mengatasi biang keringat:
Caladine Powder
Caladine Powder dapat meredakan gatal-gatal yang disebabkan oleh biang keringat. Bedak gatal ini mengandung calamine, camphor, dan menthol.
Kandungan calamine, camphor, dan menthol mampu meredakan gatal dengan memberikan sensasi dingin di kulit. Calamine di dalam Caladine Powder juga bisa menjaga kulit tetap kering.
Sebelum menggunakan Caladine Powder, bersihkan terlebih dahulu bagian tubuh yang gatal, lalu taburkan bedak secukupnya hingga merata.
Bedak Salicyl Kimia Farma
Beli Bedak Salicyl Kimia Farma di Sini
Bedak Salicyl Kimia Farma bisa membantu meredakan gatal-gatal dan ruam pada biang keringat dan iritasi kulit. Bedak ini memiliki bahan aktif asam salisilat 2%. Selain itu, ada pula zinc oxide, menthol, dan camphor.
Asam salisilat mampu merangsang regenerasi sel kulit dengan membantu mengangkat sel kulit mati. Dengan begitu, pori-pori yang tersumbat dan menjebak keringat di dalam kulit bisa terbuka.
Sementara itu, kandungan zinc oxide, menthol, dan camphor dapat mendinginkan sekaligus menyerap kelembapan yang berlebih pada kulit.
Anda bisa menggunakan bedak gatal ini setelah mandi. Taburkan bedak secara merata ke bagian tubuh yang gatal.
Herocyn Bedak Kulit
Beli Herocyn Bedak Kulit di Sini
Herocyn Bedak Kulit bermanfaat untuk meredakan gatal-gatal dan biang keringat di kulit. Bedak ini juga mampu mengurangi bau badan dan bau kaki. Bahan-bahan yang terkandung di dalam Herocyn Bedak Kulit adalah zinc oxide, balsam peru, dan sulfur.
Zinc oxide di dalam bedak gatal ini dapat melindungi kulit dari kelembapan yang berlebih. Sementara itu, kandungan sulfur dan balsam peru dapat membunuh dan mencegah penyebaran bakteri. Di samping itu, sulfur juga diyakini bisa membantu pengelupasan sel-sel kulit mati.
Untuk mendapatkan manfaat maksimal bedak ini, gunakan Herocyn Bedak Kulit 2 kali sehari setelah mandi. Taburkan bedak secara merata di bagian yang terasa gatal.
Ika Talk Salicyl Menthol
Beli Ika Talk Salicyl Menthol di Sini
Ika Talk Salicyl Menthol mampu meredakan gatal-gatal yang diakibatkan oleh biang keringat. Bedak gatal ini mengandung bahan utama zinc oxide, asam salisilat, menthol, dan camphor.
Kombinasi zinc oxide, asam salisilat, menthol, dan camphor bisa menjaga kulit tetap kering, membantu regenerasi kulit dan mengangkat sel kulit mati, serta memberikan sensasi dingin di kulit yang bisa mengalihkan rasa gatal.
Untuk menggunakan Ika Talk Salicyl Menthol, Anda bisa menaburkan bedak secukupnya pada kulit yang bermasalah. Perlu diketahui bahwa produk ini tidak boleh diberikan kepada anak usia di bawah 3 tahun.
Nellco Bedak Salicyl
Beli Nellco Bedak Salicyl di Sini
Nellco Bedak Salicyl bisa digunakan untuk mengatasi gatal-gatal di kulit yang disebabkan oleh biang keringat dan sengatan sinar matahari. Nellco Bedak Salicyl mengandung asam salisilat. Bedak gatal ini tersedia dalam dua varian, yaitu yang mengandung menthol dan tanpa menthol.
Asam salisilat di dalam bedak ini bisa membantu mengangkat sel kulit mati yang menyumbat pori-pori dan menyebabkan gatal. Pada varian Nellco Bedak Salycil menthol, bahan tambahan menthol yang terkandung di dalamnya bisa meredakan gatal dengan memberikan rasa dingin di kulit.
Sebelum menggunakan bedak ini, pastikan Anda sudah membersihkan bagian yang akan ditaburi bedak. Setelah itu, taburkan bedak secara merata. Perlu diingat, bedak ini tidak boleh terhirup atau terkena mata. Jangan memberikan bedak ini kepada anak usia di bawah 3 tahun.
Snake Brand Prickly Heat Powder
Beli Snake Brand Prickly Heat Powder di Sini
Snake Brand Prickly Heat Powder dapat digunakan untuk gatal-gatal akibat biang keringat atau cuaca panas. Bedak ini mengandung bahan aktif triclocarban dan menthol. Snake Brand Prickly Heat Powder tersedia dalam beberapa varian, di antaranya Classic, Lavender, dan Ocean Fresh.
Bedak ini mengurangi gatal dengan cara menjaga kulit tetap kering dan dengan memberikan sensasi dingin dari menthol di dalamnya. Selain itu, triclocarban di dalam bedak ini dapat melindungi kulit dari bakteri yang juga bisa menyebabkan gatal.
Anda bisa menggunakan bedak ini di wajah atau badan. Taburkan secukupnya pada bagian tubuh yang memerlukan. Perlu diketahui, bedak ini tidak boleh digunakan oleh anak usia di bawah 3 tahun. Jangan menaburkan Snake Brand Prickly Heat Powder di sekitar luka terbuka.
Rekomendasi bedak gatal di atas dapat Anda gunakan untuk menenangkan biang keringat yang mengganggu. Selain menggunakan bedak gatal, ada hal lain yang bisa Anda lakukan dalam mengatasi kulit gatal akibat biang keringat.
Untuk menjaga kulit tetap kering, ganti baju Anda yang lembap atau mungkin basah karena keringat. Jika memungkinkan, hindari paparan udara panas yang membuat Anda banyak berkeringat. Mandi dengan air dingin juga dapat membantu meredakan gatal.
Bila rasa gatal terasa sangat mengganggu atau tidak kunjung reda setelah beberapa hari, sebaiknya periksakan diri ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat. Anda juga harus segera ke dokter jika terdapat luka infeksi di kulit yang gatal karena digaruk berlebihan.