Minyak ikan mengandung omega-3 yang memiliki banyak manfaat, terutama dalam mendukung fungsi jantung dan pembuluh darah. Suplemen ini juga dapat digunakan untuk menjaga kesehatan otak dan mental.
Minyak ikan atau fish oil merupakan sumber lemak sehat yang kaya akan omega-3 berupa eicosapentaenoic acid (EPA) dan docosahexaenoic acid (DHA). Kandungan omega-3 ini diyakini mampu menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida, serta mengendalikan peradangan di dalam tubuh.
Dengan khasiatnya tersebut, minyak ikan dapat dimanfaatkan untuk mencegah atau menangani penyakit kronis, termasuk penyakit jantung koroner, stroke, atau penyakit autoimun.
Tubuh tidak bisa memproduksi omega-3 sendiri sehingga nutrisi ini perlu diperoleh dari suplemen atau makanan. Minyak ikan merupakan salah satu suplemen sumber omega-3 yang paling mudah didapat. Oleh karena itu, untuk mendapatkan manfaat omega-3, Anda bisa mengonsumsi minyak ikan.
Rekomendasi Suplemen Minyak Ikan untuk Menjaga Kesehatan
Berikut adalah beberapa merek minyak ikan yang bisa Anda beli di apotek:
Blackmores Odourless Fish Oil
Beli Blackmores Odourless Fish Oil di Sini
Blackmores Odourless Fish Oil mengandung minyak ikan yang kaya akan asam lemak omega-3 berupa eicosapentaenoic acid (EPA) and docosahexaenoic acid (DHA). Suplemen ini bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung, mata, dan otak.
Blackmores Odourless Fish Oil dapat dikonsumsi sesudah makan. Dosis untuk orang dewasa adalah 1–2 kapsul per hari, sedangkan dosis untuk anak usia 2–12 tahun adalah 1 kapsul per hari.
Om3Heart
Beli Om3Heart di Sini
Om3Heart adalah suplemen dengan kandungan omega-3 konsentrat tinggi yang berasal dari minyak ikan laut. Suplemen ini dapat membantu menurunkan kolesterol, memelihara kesehatan tubuh, serta menjaga kesehatan jantung, otak, dan mata.
Om3Heart sebaiknya dikonsumsi 2 kapsul per hari. Suplemen ini aman untuk dikonsumsi jangka panjang.
Nature’s Health Virgin Salmon Omega-3 Fish Oil
Beli Nature’s Health Virgin Salmon Omega-3 Fish Oil di Sini
Nature's Health Virgin Salmon Omega-3 Fish Oil memiliki kandungan minyak ikan salmon yang dilengkapi dengan ekstrak rosemary, ascorbyl palmitat, dan natural tocopherols.
Suplemen ini dapat membantu meningkatkan fungsi sistem imun, menurunkan kolesterol dan trigliserida dalam darah, meredakan peradangan, serta menjaga kesehatan jantung, saraf, mata, kulit, dan otak.
Nature's Health Virgin Salmon Omega-3 Fish Oil dapat diminum 1 kali sehari sesudah makan.
Omepros
Beli Omepros di Sini
Omepros berguna untuk mencegah dan membantu mengatasi penyakit kardiovaskular. Suplemen ini mengandung omega-3 (DHA dan EPA), omega-6, omega-9, dan vitamin E.
Dengan kandungan tersebut, Omepros dipercaya mampu membantu menurunkan kadar kolesterol, lemak darah (trigliserida), meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL), serta mencegah hipertensi, stroke, dan serangan jantung.
Konsumsilah Omepros 1–2 kapsul sehari.
Nature’s Health 3 in 1
Beli Nature’s Health 3 in 1 di Sini
Nature’s Health 3 in 1 bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan memelihara kesehatan tubuh, terutama jantung, pembuluh darah, otak, dan kulit. Suplemen ini mengandung minyak ikan salmon, squalene, dan evening primrose oil.
Omega-3 dari minyak ikan salmon di dalam suplemen ini bisa membantu mencegah penyakit jantung, stroke, pikun, atau penyakit Alzheimer. Sementara itu, squalene dan evening primrose oil bermanfaat untuk meningkatkan kinerja daya tahan tubuh, menurunkan peradangan, dan melembapkan kulit.
Nature’s Health 3 in 1 bisa diminum 2 kapsul, 1–2 kali sehari.
Blackmores Omega Daily
Beli Blackmores Omega Daily di Sini
Blackmores Omega Daily mengandung omega-3 (EPA dan DHA) dari minyak ikan. Suplemen ini bisa membantu menurunkan kadar trigliserida dan kolesterol, menjaga kesehatan jantung, serta memelihara fungsi normal mata dan otak.
Suplemen minyak ikan ini bisa diminum 1 kapsul setiap hari setelah makan.
Berbagai merek suplemen minyak ikan di atas dapat membantu menjaga kesehatan tubuh. Sebelum mengonsumsi suplemen minyak ikan, selalu baca peringatan dan aturan pakai yang tertera pada kemasan. Jika Anda ragu karena memiliki kondisi medis tertentu, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter.
Perlu diketahui, minyak ikan tidak bisa menggantikan nutrisi yang diperoleh dari makanan, termasuk ikan. Jadi, Anda tetap perlu mengomsumsi makanan yang bergizi seimbang dan bervariasi setiap harinya.