Rutin mengonsumsi makanan sumber vitamin B1, seperti ikan, yoghurt, biji bunga matahari, dan hati sapi, dapat membuat tubuh lebih sehat dan berenergi. Ini karena vitamin B1 memiliki fungsi penting dalam mendukung metabolisme dan menjaga kesehatan organ tubuh secara menyeluruh, lho.

Vitamin B1 atau tiamin merupakan salah satu vitamin dari delapan jenis vitamin B kompleks yang dibutuhkan oleh tubuh agar tetap sehat dan bisa berfungsi dengan baik. Vitamin ini tidak diproduksi secara alami oleh tubuh. Jadi, untuk memperoleh nutrisi ini, kamu perlu mengonsumsi aneka makanan sumber vitamin B1 setiap hari.

9 Makanan Sumber Vitamin B1 yang Bernutrisi dan Mudah Ditemukan - Alodokter

Di dalam tubuh, vitamin B1 dibutuhkan dalam proses metabolisme dan produksi energi. Selain itu, vitamin ini juga bisa menjaga kesehatan jantung, otak, serta sistem saraf.

Kebutuhan vitamin B1 setiap orang tidaklah sama. Berikut ini adalah kebutuhan vitamin B1 harian berdasarkan usia dan jenis kelamin:

  • Anak berusia 1–6 tahun: 0,6 mg
  • Anak berusia 7–9 tahun: 0,9 mg
  • Pria remaja dan dewasa: 1,2 mg
  • Wanita remaja dan dewasa: 1,1 mg
  • Ibu hamil dan ibu menyusui: 1,4 mg

Berbagai Makanan Sumber Vitamin B1 yang Mudah Ditemukan

Vitamin B1 bisa diperoleh secara alami dari berbagai jenis makanan ataupun dari suplemen vitamin. Nah, untuk mencukupi asupan vitamin B1 harian, kamu bisa mengonsumsi makanan sumber vitamin B1 berikut ini:

1. Hati sapi

Hati sapi mengandung vitamin A, protein, dan zat besi yang baik untuk kesehatan. Selain itu, jeroan sapi yang nikmat diolah menjadi campuran sambal kentang ini juga mengandung vitamin B1.

2. Ikan

Makanan sumber vitamin B1 selanjutnya adalah ikan. Tak hanya kaya akan vitamin B1, ikan juga merupakan sumber protein dan asam lemak omega-3 yang sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung dan otak. Nah, beberapa jenis ikan yang kaya akan vitamin B1 di antaranya adalah ikan kembung, tuna, tongkol, sarden, dan salmon.

3. Kacang hitam

Kacang hitam merupakan salah satu sumber vitamin B1 yang paling baik. Dalam setiap 100 gram kacang hitam, terkandung 0,2 mg vitamin B1. Jumlah ini sudah setara dengan 18% kebutuhan harian vitamin B1 bagi orang dewasa. 

Selain kaya akan vitamin B1, kacang hitam juga mengandung banyak antioksidan, vitamin B6, protein, karbohidrat, asam folat, kalsium, kolin, serta kalium.

Oleh karena itu, kacang yang satu ini bisa memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh, yakni melancarkan saluran cerna, meningkatkan daya tahan tubuh, memperkuat tulang dan sendi, serta menjaga kesehatan jantung.

4. Kacang kedelai

Kacang kedelai mengandung nutrisi yang melimpah, yakni protein, lemak, karbohidrat, juga serat. Selain itu, kacang kedelai juga termasuk makanan sumber vitamin B1. Tak hanya kacang kedelai asli, olahan kacang kedelai, seperti tahu, tempe, dan susu kacang, dan bahkan edamame juga termasuk makanan tinggi vitamin B1, lho.  

5. Kacang merah

Selain mengandung vitamin B1, kacang merah juga mengandung nutrisi penting lainnya, seperti serat, protein, karbohidrat, serta sejumlah mineral. 

Kacang yang sering dijadikan sup ini sangat baik untuk mengontrol kadar gula darah tetap normal, menjaga kesehatan usus, serta memberikan rasa kenyang lebih lama. Oleh karena itu, tak hanya cocok untuk mencukupi kebutuhan vitamin B1 harian, kacang merah juga cocok dikonsumsi sebagai makanan untuk diet, nih.

6. Kerang

Kerang merupakan makanan laut yang mengandung banyak nutrisi, meliputi protein, vitamin A, vitamin B1, vitamin B3, vitamin B12, serta asam folat. Berkat kandungan nutrisinya ini, kerang termasuk makanan sumber vitamin B1 yang cukup baik. Selain itu, kerang juga mengandung zat besi yang baik untuk mencegah anemia, lho.

7. Daging sapi

Sebagai sumber protein, konsumsi daging sapi dalam batas wajar bermanfaat untuk menambah berat badan dan memperkuat tulang. Tidak hanya itu, kandungan zat besi di dalam daging ini juga melimpah sehingga bisa mencegah anemia. 

Bahkan, daging yang nikmat diolah menjadi rendang atau dendeng ini juga mengandung vitamin B1 yang baik untuk menjaga kesehatan otak dan sistem saraf.

8. Oatmeal

Suka sarapan dengan oatmeal? Jangan hentikan kebiasaan ini, ya. Soalnya, selain tinggi serat, oatmeal juga mengandung vitamin B1 yang melimpah. Dalam setiap 100 gram oatmeal, terdapat sekitar 0,45 mg vitamin B1. Jumlah ini sudah setara dengan sekitar 40% kebutuhan vitamin B1 harian bagi orang dewasa. 

Tak hanya itu, rutin makan oatmeal memberikan dampak baik bagi kesehatan saluran cerna dan daya tahan tubuh.

9. Telur

Sumber makanan vitamin B1 berikutnya adalah telur. Telur sangat mudah ditemukan dan harganya ekonomis. Selain itu, sebutir telur mengandung banyak nutrisi, yakni protein, kolin, lemak, karbohidrat, serta aneka mineral yang sangat baik untuk kesehatan secara menyeluruh.

Berbagai sumber makanan vitamin B1 di atas bisa kamu konsumsi secara bergantian. Selain vitamin B1, semua makanan tersebut juga mengandung nutrisi lainnya yang penting untuk kesehatan tubuh.

Mencukupi asupan vitamin B1 setiap hari sangatlah penting agar tubuh sehat dan organ-organ bisa berfungsi dengan baik. Selain dari makanan sumber vitamin B1 , kamu bisa memperoleh vitamin B1 dari suplemen. Namun, konsultasikan terlebih dahulu melalui Chat Bersama Dokter untuk mengetahui dosis yang sesuai kebutuhanmu, ya.