Buah yang bagus untuk ibu hamil 2 bulan umumnya mengandung nutrisi yang penting untuk ibu hamil dan janin. Buah ini juga bisa memberikan berbagai manfaat, mulai dari mendukung tumbuh kembang janin, meredakan mual dan muntah, menambah energi, serta mencegah dan mengatasi sembelit maupun dehidrasi saat hamil.
Ada beragam pilihan buah yang bagus untuk ibu hamil 2 bulan, seperti alpukat, pisang, semangka, mangga, sampai pepaya. Semua jenis buah tersebut umumnya mengandung makro dan mikro nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan ibu hamil sekaligus mendukung tumbuh kembang bayi di dalam kandungan.
Daftar Buah yang Bagus untuk Ibu Hamil 2 Bulan
Saat hamil, Bumil dianjurkan untuk mengonsumsi buah-buahan sebanyak 2–4 porsi setiap hari. Kandungan serat yang melimpah di dalam buah bisa menjaga kesehatan saluran cerna, melancarkan pencernaan, serta membuat feses lebih padat dan mudah dikeluarkan, sehingga Bumil bisa terhindar dari sembelit.
Berikut ini adalah beragam pilihan buah yang bagus untuk ibu hamil 2 bulan:
1. Alpukat
Buah yang bagus untuk ibu hamil 2 bulan yang pertama adalah buah alpukat. Buah berwarna hijau ini mengandung folat yang bisa mencegah anemia pada ibu hamil sekaligus melindungi janin dari cacat tabung saraf.
Kandungan protein, karbohidrat, dan lemak sehat di dalam buah alpukat juga bisa memberikan energi supaya Bumil bisa tetap beraktivitas.
2. Pisang
Buah yang bagus untuk ibu hamil 2 bulan selanjutnya adalah pisang. Buah berkulit kuning ini dikenal manfaatnya yang luar biasa untuk membantu meredakan kram kaki pada ibu hamil dan mencegah sembelit. Manfaat ini diperoleh dari kandungan kalium dan seratnya yang melimpah.
Selain itu, buah pisang juga mengandung vitamin B6 yang bisa meredakan keluhan morning sickness pada ibu hamil.
3. Mangga
Mangga mengandung antioksidan serta vitamin C yang baik untuk menjaga imunitas Bumil dan janin. Dengan begitu, Bumil akan lebih fit dan jarang sakit. Selain itu, buah yang bercita rasa manis, asam, dan segar ini juga baik untuk meningkatkan nafsu makan dan mengatasi mual saat hamil.
4. Semangka
Semangka merupakan buah tinggi air yang bisa memenuhi kebutuhan cairan tubuh sehingga mencegah Bumil dari dehidrasi. Selain itu, kalium yang terkandung di dalam semangka juga baik untuk mengontrol tekanan darah tetap stabil sehingga bisa mencegah hipertensi dalam kehamilan.
5. Pepaya
Rutin mengonsumsi buah pepaya juga baik untuk kesehatan ibu hamil 2 bulan, lho. Buah pepaya mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan oleh ibu hamil juga janin. Kandungan vitamin A di dalam buah berwarna oranye ini bisa menjaga kesehatan mata Bumil dan janin.
Selain itu, serat di dalam buah ini tidak hanya baik untuk saluran cerna, tetapi juga bisa membuat perut Bumil kenyang lebih lama, sehingga bisa mengurangi keinginan Bumil untuk ngemil makanan tidak sehat.
6. Jeruk
Jeruk termasuk buah yang bagus untuk ibu hamil 2 bulan. Soalnya, buah ini tinggi vitamin C yang tidak hanya baik untuk daya tahan tubuh, tetapi juga dapat meningkatkan penyerapan zat besi agar Bumil tidak mengalami anemia.
Buah yang memiliki rasa asam, segar, dan manis ini juga cocok di lidah sebagian ibu hamil, khususnya yang sedang mengalami mual dan muntah. Buah ini bisa dikonsumsi langsung atau diolah menjadi jus dan infused water.
7. Apel
Apel kaya serat, seperti pektin, selulosa, dan hemiselulosa. Serat tidak hanya baik untuk pencernaan, tetapi juga bisa mengatur kadar gula darah, khususnya bagi ibu hamil yang mengalami diabetes.
8. Stroberi
Jadi pelupa saat hamil? Coba deh rutin konsumsi buah stroberi. Buah mungil berwarna merah ini mengandung antioksidan, vitamin, dan mineral, yang bisa memelihara fungsi otak agar Bumil tidak mudah lupa. Stroberi juga baik dikonsumsi untuk mencegah anemia dan mendukung tumbuh kembang janin.
9. Belimbing
Preeklamsia adalah salah satu komplikasi kehamilan yang bisa membahayakan kondisi ibu dan janin. Kondisi ini ditandai dengan tingginya tekanan darah ibu hamil. Untuk mencegahnya, Bumil dianjurkan untuk mengonsumsi buah-buahan tinggi kalium dan antioksidan, seperti buah belimbing dan pisang.
Kalium diketahui tidak hanya bisa meringankan kram kaki tetapi juga bisa mengontrol tekanan darah agar tetap normal.
Beragam pilihan buah yang bagus untuk ibu hamil 2 bulan di atas bisa Bumil konsumsi selang-seling setiap hari. Buah-buahan tersebut bisa dimakan langsung, diolah menjadi jus serta aneka makanan, misalnya salad, rujak, dan puding. Namun, hindari penambahan gula berlebihan ketika mengonsumsi buah-buahan itu, ya.
Hal terpenting lainnya yaitu jangan lupa untuk mencuci bersih buah-buahan sebelum mengonsumsinya. Hal ini bertujuan agar Bumil terlindungi dari kuman penyebab penyakit yang sering ditemukan pada bagian kulit atau batang buah yang belum dicuci.
Jika Bumil masih memiliki pertanyaan terkait buah yang bagus dikonsumsi saat hamil atau rekomendasi makanan sehat lainnya, jangan ragu untuk Chat Bersama Dokter di aplikasi Alodokter.