Apa Itu Balsem?
Balsem digunakan untuk meredakan nyeri otot, pegal-pegal, dan gatal akibat gigitan serangga. Balsem juga bisa membantu menghangatkan tubuh ketika cuaca dingin dan melegakan pernapasan saat hidung tersumbat.
Balsem umumnya mengandung campuran bahan-bahan alami, seperti camphor dan mentol. Dengan campuran bahan alami tersebut, balsem mampu memberikan sensasi dingin yang kemudian berubah menjadi sensasi hangat. Sensasi hangat inilah yang akan membuat rasa sakit di tubuh menjadi teralihkan.ria.
Kapan Balsem Digunakan?
Balsem digunakan untuk mengatasi berbagai keluhan atau kondisi berikut ini:
- Nyeri pada otot atau sendi
- Sakit pinggang
- Nyeri leher
- Keseleo
- Nyeri punggung
- Kram
- Tegang otot dan sendi
- Memar
- Gatal
- Hidung tersumbat
Apa yang Harus Diketahui Sebelum Menggunakan Balsem?
- Jika Anda memiliki alergi terhadap kandungan dalam suatu produk balsem, sebaiknya jangan menggunakan produk balsem tersebut. Anda bisa memilih produk lain yang memiliki kandungan berbeda tetapi memberikan manfaat serupa.
- Jangan menggunakan balsem pada kulit yang sedang mengalami iritasi, pecah-pecah, luka terbuka, luka bakar, atau kerusakan lain pada kulit.
- Jika Anda sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu, seperti obat jantung atau obat stroke, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter untuk menghindari risiko terjadinya interaksi antarobat.
- Jika Anda sedang hamil, menyusui, atau merencanakan kehamilan, sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum menggunakan obat apa pun, termasuk produk herbal dan suplemen.
- Jika ingin memakaikan balsem kepada anak, sebaiknya gunakan produk yang memang khusus untuk anak-anak atau konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu bila Anda ragu.
- Gunakan balsem sesuai dengan aturan pakai yang tercantum pada kemasan produk.
- Simpan balsem di tempat yang kering dan terhindar dari paparan sinar matahari, atau ikuti petunjuk pada kemasan produk.
- Jangan menggunakan balsem yang sudah lewat tanggal kedaluwarsa. Balsem sebaiknya tidak digunakan lebih dari 1 bulan setelah kemasan dibuka.
Apa Efek Samping Balsem?
Umumnya, balsem aman jika digunakan sesuai dengan aturan pakai. Namun, Anda tetap perlu mewaspadai beberapa efek samping yang dapat timbul pada kulit, seperti:
- Kemerahan
- Kulit melepuh
- Kulit terkelupas
- Nyeri atau perih
- Gatal atau sensasi terbakar
- Pembengkakan
Kapan Harus ke Dokter?
Anda dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan ke dokter jika:
- Nyeri otot, nyeri sendi, nyeri punggung, atau nyeri karena keseleo tidak kunjung membaik atau malah memburuk meski telah menggunakan balsem selama 7 hari
- Muncul efek samping yang tidak segera membaik setelah balsem berhenti digunakan atau malah makin berat
- Muncul reaksi alergi berat, seperti ruam kulit, sulit bernapas, rasa sesak di tenggorokan, sulit menelan, serta pembengkakan di wajah dan mulut