Acifar 400 Mg 10 Kaplet

Rp22.920

Per STRIP

Obat Ini Memerlukan Resep Dokter
Untuk mendapatkan resep obat ini, Anda harus chat dengan dokter terlebih dahulu.


Deskripsi

Golongan

Obat Keras

Acifar Kaplet bermanfaat untuk mengatasi infeksi virus herpes, termasuk cacar ular atau herpes genital. 

Acifar Kaplet mengandung acyclovir, yaitu antivirus yang bekerja dengan cara menghambat replikasi virus di dalam tubuh. Dengan begitu, sistem kekebalan tubuh bisa bekerja dengan lebih optimal untuk mengatasi infeksi virus. Namun, perlu diingat bahwa obat ini tidak bisa menyembuhkan infeksi virus herpes secara total. 

Golongan
Obat resep

Kategori
Antivirus

Komposisi
Acyclovir 400 mg

Dikonsumsi oleh
Dewasa

Kategori B: Studi pada binatang percobaan tidak memperlihatkan adanya risiko terhadap janin, tetapi belum ada studi terkontrol pada ibu hamil.

Acyclovir dapat terserap ke dalam ASI. Bila Anda sedang menyusui, jangan menggunakan obat ini tanpa seizin dokter.

Bentuk Obat
Kaplet

Kemasan
Strip @ 10 kaplet

Pabrik/Manufaktur
Ifars

No. BPOM
DKL0509207204B1

Hal yang Perlu Diperhatikan

  • Jangan mengonsumsi Acifar Kaplet jika memiliki alergi terhadap obat ini atau valaciclovir. Beri tahu dokter tentang riwayat alergi yang Anda miliki.
  • Beri tahu dokter jika Anda sedang menderita penyakit ginjal, atau memiliki kondisi yang dapat melemahkan sistem imun, misalnya menderita HIV/AIDS atau baru menjalani transplantasi organ.
  • Beri tahu dokter jika Anda berencana menjalani vaksinasi selama menggunakan Acifar Kaplet.
  • Bila mengalami herpes genital, disarankan untuk tidak berhubungan intim tanpa kondom meskipun luka di kelamin sudah sembuh. Acifar Kaplet tidak dapat mencegah penularan penyakit tersebut.
  • Beri tahu dokter jika Anda sedang hamil, menyusui, atau merencanakan kehamilan.
  • Beri tahu dokter jika Anda sedang menjalani pengobatan dengan suplemen, produk herbal, atau obat lain, untuk mengantisipasi interaksi obat.
  • Segera temui dokter jika terjadi reaksi alergi obat atau efek samping yang serius setelah mengonsumsi Acifar Kaplet.

Dosis dan Aturan Pakai Acifar Kaplet

Berikut adalah dosis Acifar Kaplet:

Kondisi: Herpes kelamin (herpex simplex)

  • Dewasa: 200 mg setiap 4 jam, 5 kali sehari, selama 5 hari. Dosis dapat ditingkatkan menjadi 400 mg tergantung keparahan kondisi.
  • Dewasa dengan daya tahan tubuh yang lemah: 200 mg setiap 6 jam, 4 kali sehari.

Kondisi: Pencegahan herpex simplex

  • Dewasa dengan daya tahan tubuh yang lemah: 200 mg setiap 6 jam, 4 kali sehari. Dosis dapat ditingkatkan menjadi 400 mg jika pasien baru menjalani transplantasi sumsum tulang atau menderita gangguan pencernaan.

Kondisi: Cacar ular (herpes zoster)

  • Dewasa: 800 mg setiap 4 jam, 5 kali sehari, selama 5 hari.
  • Anak usia 2 tahun ke atas: 800 mg setiap 4 jam, 5 kali sehari, selama 5 hari.
  • Anak usia kurang dari 2 tahun: 400 mg setiap 4 jam, 5 kali sehari, selama 5 hari.

Cara Menggunakan Acifar Kaplet dengan Benar

Ikuti anjuran dokter dan baca informasi yang tertera pada kemasan obat sebelum mengonsumsi Acifar Kaplet. Jangan mengurangi atau menambah dosis tanpa persetujuan dokter

Acifar Kaplet bisa dikonsumsi sebelum atau sesudah makan. Telan obat secara utuh dengan segelas air putih. Pastikan ada jarak waktu yang cukup dan teratur antara satu dosis dengan dosis berikutnya.

Acifar Kaplet sebaiknya dikonsumsi sesegera mungkin setelah munculnya gejala infeksi herpes, seperti rasa terbakar atau nyeri.

Jangan menghentikan penggunaan obat meski infeksi sudah terlihat mereda dan terasa membaik kecuali disarankan oleh dokter. Tujuannya adalah supaya virus herpes di dalam tubuh bisa ditekan sebaik mungkin.

Disarankan untuk minum banyak cairan selama menggunakan Acifar Kaplet. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari terjadinya efek samping.

Selama menggunakan obat ini, Anda mungkin perlu menjalani tes fungsi ginjal dan hati secara rutin. Ikuti jadwal pemeriksaan yang sudah ditetapkan dokter agar efek pengobatan optimal.

Jika lupa mengonsumsi Acifar Kaplet, segera konsumsi begitu teringat. Namun, bila jeda dengan jadwal konsumsi berikutnya sudah dekat, abaikan dan jangan menggandakan dosis.

Simpan Acifar Kaplet di tempat kering yang terhindar dari paparan sinar matahari langsung. Jauhkan obat ini dari jangkauan anak-anak.

Interaksi Acifar Kaplet dengan Obat Lain

Berikut adalah beberapa interaksi antarobat yang dapat terjadi apabila obat yang mengandung acyclovir digunakan bersama obat lain:

  • Peningkatan kadar teofilin dalam darah
  • Peningkatan risiko terjadinya gangguan fungsi ginjal jika digunakan dengan ciclosporin, tacrolimus, atau bacitracin 
  • Peningkatan risiko terjadinya hipotensi jika digunakan bersama tizanidine
  • Peningkatan kadar acyclovir dalam darah jika digunakan dengan probenecid, cimetidine, atau mycophenolate mofetil

Efek Samping dan Bahaya Acifar Kaplet

Mengingat Acifar Kaplet mengandung acyclovir, beberapa efek samping yang bisa terjadi setelah mengonsumsi acyclovir adalah pusing, kantuk, sakit kepala, mual, muntah, diare, atau demam.

Konsultasikan ke dokter jika efek samping tersebut tidak segera mereda atau justru makin berat. Anda perlu segera ke dokter jika mengalami reaksi alergi obat atau efek samping yang lebih serius, seperti:

  • Lelah yang tidak biasa
  • Gemetar atau sulit menjaga keseimbangan
  • Kejang
  • Gelisah, linglung, atau berhalusinasi
  • Mudah memar atau perdarahan yang tidak biasa
  • Denyut jantung cepat, lambat, atau tidak teratur
  • Penyakit kuning
  • Hilang kesadaran atau kejang
Lihat Selengkapnya