Oralit Sachet Phapros
Rp9.542
Per SACHET
Deskripsi
Golongan
Obat Bebas
Oralit Sachet bermanfaat untuk mencegah dan mengobati dehidrasi akibat diare, mencret, atau muntaber.
Oralit Sachet digunakan untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang. Produk ini mengandung elektrolit, sehingga juga dapat menggantikan elektrolit yang hilang dari muntah atau diare.
Golongan
Obat bebas
Kategori
Elektrolit
Komposisi
Dextrose / glucose anhydrous 2,7 gr, sodium chloride (natrium klorida) 0,52 gr, potasssium chloride (kalium klorida) 0,30 gr, trisodium citrate 0,58 gr, dan bahan pembantu secukupnya sebanyak 0,16 gr
Dikonsumsi oleh
Dewasa dan anak-anak
Kategori C: Natrium klorida pada studi binatang percobaan memperlihatkan adanya efek samping terhadap janin, tetapi belum ada studi terkontrol pada wanita hamil.
Obat hanya boleh digunakan jika besarnya manfaat yang diharapkan melebihi besarnya risiko terhadap janin.
Belum diketahui kandungan Oralit Sachet bisa terserap ke dalam ASI atau tidak. Jika Anda sedang menyusui, konsultasikan penggunaan Oralit Sachet dengan dokter.
Bentuk obat
Serbuk
Kemasan
Sachet @ 4,24 gr
Pabrik/Manufaktur
PT Phapros
No. BPOM
GBL1428912323A1
Hal yang Perlu Diperhatikan
- Jangan mengonsumsi Oralit Sachet jika Anda alergi terhadap kandungan di dalamnya.
- Konsultasikan perihal konsumsi Oralit Sachet dengan dokter jika Anda kesulitan buang air kecil, tidak bisa minum, atau muntah terus-menerus.
- Konsultasikan perihal konsumsi Oralit Sachet dengan dokter jika Anda ingin mengonsumsinya bersama obat, suplemen, atau produk herbal lain, untuk mengantisipasi interaksi antarobat yang mungkin terjadi.
- Konsultasikan perihal konsumsi Oralit Sachet dengan dokter jika Anda sedang hamil atau menyusui.
- Segera temui dokter jika terjadi reaksi alergi akibat mengonsumsi Oralit Sachet.
Dosis dan Aturan pakai Oralit Sachet
Sebungkus Oralit Sachet perlu dilarutkan ke dalam 1 gelas air matang (200 ml) sebelum dikonsumsi. Berikut adalah dosis oralit yang sudah dicampurkan, sesuai usia untuk mencegah dan mengatasi dehidrasi, misalnya akibat diare atau muntaber:
- Anak 0–1 tahun: 1½ gelas pada 3 jam pertama, kemudian ½ gelas tiap kali mencret/buang air besar.
- Anak 1–5 tahun: 3 gelas pada 3 jam pertama, kemudian 1 gelas tiap kali mencret/buang air besar.
- Anak 5–12 tahun: 6 gelas pada 3 jam pertama, kemudian 1½ gelas tiap kali mencret/buang air besar.
- Dewasa dan anak usia di atas 12 tahun: 12 gelas pada 3 jam pertama, kemudian 2 gelas tiap kali mencret/buang air besar.
Cara Mengonsumsi Oralit Sachet dengan Benar
Konsumsi Oralit Sachet sesuai keterangan yang tertera pada kemasan atau konsultasikan penggunaan Oralit Sachet dengan dokter.
Tuangkan Oralit Sachet ke dalam satu gelas (200 ml) air putih matang, kemudian aduk hingga larut. Setelah itu, minum campuran Oralit Sachet sampai habis sesuai dosis yang dianjurkan.
Untuk mencegah dehidrasi akibat diare, selain dengan mengonsumsi cairan Oralit, Anda juga disarankan untuk memperbanyak minum air putih.
Simpan Oralit Sachet di tempat kering dan sejuk yang terlindung dari paparan sinar matahari langsung. Jauhkan Oralit Sachet dari jangkauan anak-anak.
Interaksi Oralit Sachet dengan Obat Lain
Kandungan kalium dan natrium di dalam Oralit dapat menimbulkan sejumlah efek interaksi jika dikonsumsi bersama obat lain, di antaranya:
- Perubahan konsentrasi lithium di dalam darah
- Peningkatan risiko terjadinya hiperkalemia jika dikonsumsi bersama obat ACE inhibitor, obat diuretik hemat kalium, atau ciclosporin
- Peningkatan efektivitas quinidine
- Peningkatan risiko terjadinya kelebihan kadar kalium jika dikonsumsi dengan obat anti inflamasi non steroid (OAINS)
Efek Samping dan Bahaya Oralit Sachet
Efek samping di bawah ini jarang terjadi. Namun, segera hentikan konsumsi obat dan hubungi dokter jika Anda mengalaminya. Beberapa efek samping yang bisa terjadi adalah:
- Pusing
- Perut kembung
- Sakit perut
- Tingginya kadar natrium di dalam darah yang bisa ditandai dengan gejala berupa denyut jantung cepat, tekanan darah tinggi, sakit kepala, lelah yang berat, atau lemas