Trajenta 5 Mg 10 Tablet
Rp302.156
Per STRIP
Deskripsi
Golongan
Obat Keras
Trajenta bermanfaat untuk menurunkan kadar gula darah yang tinggi pada penderita diabetes tipe 2.
Trajenta mengandung zat aktif linagliptin. Obat ini bekerja dengan cara meningkatkan pelepasan insulin, sehingga kadar gula darah pada penderita diabetes tipe 2 dapat dikendalikan.
Golongan
Obat resep
Kategori
Antidiabetes
Komposisi
Linagliptin 5 mg
Dikonsumsi oleh
Dewasa
Kategori B: Studi pada binatang percobaan tidak memperlihatkan adanya risiko terhadap janin, tetapi belum ada studi terkontrol pada ibu hamil.
Linagliptin yang terkandung di dalam Trajenta dapat terserap ke dalam ASI. Bila sedang menyusui, jangan menggunakan obat ini tanpa seizin dokter.
Bentuk Obat
Tablet salut selaput
Kemasan
Dus, 3 alublister @ 10 tablet salut selaput
Pabrik/Manufaktur Boehringer Ingelheim Indonesia / West-Ward Columbus INC.
No. BPOM
DKI1152502817A1
Hal yang Perlu Diperhatikan
- Jangan mengonsumsi Trajenta bila Anda alergi terhadap obat ini atau kandungan linagliptin di dalam obat ini.
- Beri tahu dokter jika Anda menderita pankreatitis, penyakit jantung, penyakit ginjal, batu empedu, kolesterol tinggi, atau kecanduan alkohol.
- Jangan mengonsumsi minuman beralkohol selama menggunakan obat ini, karena bisa meningkatkan risiko terjadinya hipoglikemia.
- Beri tahu dokter jika Anda sedang hamil, menyusui, atau sedang merencanakan kehamilan.
- Beri tahu dokter jika Anda sedang mengonsumsi obat, suplemen, atau produk herbal.
- Segera ke dokter jika muncul reaksi alergi obat, efek samping yang serius, atau overdosis setelah mengonsumsi Trajenta.
Dosis dan Aturan Pakai Trajenta 5 mg 10 Tablet
1 tablet (5 mg), 1 kali sehari.
Cara Mengonsumsi Trajenta 5 mg 10 Tablet dengan Benar
Ikuti anjuran dokter dan baca aturan pakai yang tertera pada label kemasan Trajenta sebelum mengonsumsinya. Obat ini bisa dikonsumsi sebelum atau sesudah makan. Telan tablet secara utuh dengan air putih.
Konsumsilah Trajenta secara teratur pada waktu yang sama tiap harinya agar pengobatan efektif. Jika Anda lupa, segera minum obat ini begitu teringat. Namun, bila jeda dengan jadwal konsumsi berikutnya sudah dekat, abaikan dan jangan menggandakan dosis.
Penggunaan Trajenta harus diikuti dengan kedisiplinan dalam menerapkan pola makan sehat dan rajin berolahraga. Selain itu, periksakan kadar gula darah secara rutin agar dokter mengetahui perkembangan kesehatan Anda.
Trajenta 5 mg 10 Tablet dengan Obat Lain
Mengingat Trajenta mengandung linagliptin, efek interaksi yang bisa timbul jika obat ini digunakan bersama obat-obatan tertentu antara lain:
- Peningkatan risiko terjadinya efek samping linagliptin jika digunakan bersama ritonavir
- Peningkatan risiko terjadinya pankreatitis akut jika digunakan bersama bexarotene
- Peningkatan risiko terjadinya hipoglikemia jika digunakan bersama insulin atau sulfonilurea
- Penurunan kadar dan efektivitas linagliptin dalam darah jika digunakan bersama gatifloxacine dan rifampicin
Efek Samping dan Bahaya Trajenta 5 mg 10 Tablet
Efek samping yang umum terjadi setelah mengonsumsi linagliptin dalam Trajenta adalah nyeri otot, sakit tenggorokan, diare, atau hidung berair dan tersumbat. Periksakan ke dokter jika efek samping tersebut tidak kunjung membaik atau bertambah parah.
Segera ke dokter jika Anda mengalami reaksi alergi obat, atau hipoglikemia yang bisa ditandai dengan keringat dingin, kelaparan, penglihatan kabur, gemetar, kebingungan, rasa mudah marah, pusing, atau denyut jantung cepat.