Vaseline Repairing Jelly Aloe 50 gr
Rp39.660
Per BOTOL
Deskripsi
Golongan
Non Obat
Vaseline Repair Jelly Aloe bermanfaat untuk melembabkan kulit serta membuatnya terasa lembut dan segar.
Vaseline Repair Jelly mengandung petroleum jelly yang dapat mengunci kandungan air dalam kulit dan aloe vera yang dapat menenangkan kulit. Kandungan ini membantu mengembalikan kelembapan kulit yang kering dan terbakar sinar matahari.
Apa Itu Vaseline Repair Jelly Aloe 50 gr
Golongan
Consumer product
Kategori
Pelembab kulit
Komposisi
Petrolatum, Aloe Barbadensis Leaf Juice, Cucumis Sativus (Cucumber) Oil, Perfume
Digunakan oleh
Dewasa dan anak-anak
Vaseline Repair Jelly Aloe 50 gr untuk Ibu Hamil dan Menyusui
Kategori A: Studi terkontrol pada wanita hamil tidak menunjukkan adanya risiko terhadap janin, dan kecil kemungkinannya untuk membahayakan janin.
Kandungan petrolatum dalam produk ini belum diketahui dapat terserap ke dalam ASI atau tidak. Namun, petrolatum sebagai obat oles dinilai aman untuk digunakan ketika menyusui.
Bentuk Obat
Gel
Kemasan
Pot @ 50 ml
Pabrik/Manufaktur
Unilever Indonesia
No. BPOM
NA49200100008
Hal yang Perlu Diperhatikan
- Jangan menggunakan Vaseline Repair Jelly Aloe jika Anda alergi terhadap bahan yang terkandung dalam produk ini.
- Jangan menggunakan Vaseline Repair Jelly Aloe pada luka yang dalam, luka tusuk, luka bakar yang serius, atau luka akibat gigitan hewan. Konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter jika Anda mengalami kondisi ini.
- Hentikan penggunaan dan periksakan diri ke dokter jika kondisi kulit tidak kunjung membaik setelah menggunakan produk Vaseline Repair Jelly Aloe selama lebih dari 7 hari.
- Konsultasikan ke dokter mengenai penggunaan Vaseline Repair Jelly Aloe jika Anda sedang menggunakan obat atau produk herbal yang juga dioleskan ke kulit.
- Segera ke dokter jika muncul reaksi alergi setelah menggunakan Vaseline Repair Jelly Aloe.
Cara Menggunakan Vaseline Repair Jelly Aloe 50 gr dengan Benar
Sebelum menggunakan Vaseline Repair Jelly Aloe, baca aturan penggunaan yang tertera di kemasan produk. Jika Anda ragu atau memiliki kondisi kesehatan khusus, diskusikan terlebih dahulu dengan dokter mengenai pemakaian produk.
Ambil produk dengan menggunakan ujung jari dan oleskan ke area kulit yang kering sampai terserap. Produk dapat dioleskan untuk luka gores, luka bakar ringan, atau untuk area tangan, kaki, siku, dan tumit. Ulangi pemakaian sesuai kebutuhan.
Hindari kontak produk dengan mata, mulut, atau hidung. Segera bersihkan dengan air hingga bersih jika produk tidak sengaja terkena bagian ini.
Interaksi Vaseline Vaseline Repair Jelly Aloe 50 gr dengan Obat Lain
Penggunaan produk yang mengandung petrolatum bersamaan dengan obat kortikosteroid topikal, seperti betametason atau triamcinolone, dapat meningkatkan penyerapan obat kortikosteroid.
Agar aman, konsultasikan dengan dokter jika Anda berencana untuk menggunakan Vaseline Repair Jelly Aloe bersama obat lain.
Efek Samping dan Bahaya Vaseline Repair Jelly Aloe 50 gr
Walaupun jarang terjadi, kandungan petrolatum dalam Vaseline Repair Jelly Aloe dapat menimbulkan beberapa efek samping, yaitu:
- Sensasi terbakar dan perih pada kulit
- Kulit memerah
- Kulit berair
- Gejala infeksi kulit
Lakukan pemeriksaan ke dokter jika keluhan yang disebutkan di atas tidak kunjung reda atau terjadi reaksi alergi pada kulit setelah menggunakan Vaseline Repair Jelly Aloe.