Salah satu tantangan yang sering dialami ibu menyusui adalah bayi suka menggigit saat menyusu. Rasa nyeri dan lecet yang ditimbulkan sering kali membuat ibu menyusui kesulitan memberikan ASI. Untuk mengatasinya, ada beberapa cara yang dapat dilakukan.
Bayi suka menggigit saat menyusu biasanya terjadi ketika ia sedang atau sudah tumbuh gigi. Meski normal terjadi, kebiasaan bayi tersebut tentu membuat banyak ibu menyusui merasa tidak nyaman. Namun, kendala ini bisa diatasi dengan mengenali terlebih dulu penyebab bayi suka menggigit saat menyusu.
Penyebab Bayi Suka Menggigit Saat Menyusu
Ada beberapa penyebab bayi suka menggigit saat menyusu, di antaranya:
Proses tumbuh gigi
Saat bayi mengalami tumbuh gigi, gusinya akan terasa gatal. Hal ini membuat bayi mencari cara agar nyeri dan gatal pada gusinya dapat berkurang. Salah satu cara yang ia lakukan adalah dengan menggigit puting saat menyusu.
Pelekatan yang salah
Pelekatan yang salah ditandai ketika puting berada di antara gusi atau gigi bayi, tanpa tertutupi oleh lidah. Hal ini membuat puting rentan tergigit saat bayi melonggarkan isapannya atau mengubah posisi.
Perhatiannya teralihkan
Seiring usianya bertambah, fokus perhatian bayi akan semakin mudah teralihkan. Ketika ada sesuatu yang menarik perhatiannya, bayi akan refleks menoleh sehingga tidak sengaja menggigit puting. Selain itu, bayi juga bisa jadi suka menggigit puting ketika ia sedang stres atau marah.
Sedang sakit
Saat sedang demam atau menderita infeksi saluran telinga, bayi menjadi lebih sulit mengisap dan menelan. Hal ini bisa membuat bayi tidak sengaja menggigit puting.
Aliran ASI terlalu pelan
Bayi suka menggigit saat menyusu bisa disebabkan oleh aliran ASI yang lambat, sehingga membuatnya tidak sabar, terutama jika sedang lapar.
Selain beberapa alasan di atas, bayi menggigit saat menyusu juga bisa terjadi ketika bayi merasa bosan, mengantuk, ingin diperhatikan, atau sekedar ingin bermain.
Cara Mengatasi Bayi Suka Menggigit Saat Menyusu
Ada beberapa cara untuk mengatasi bayi suka menggigit saat menyusu, di antaranya:
1. Tidak bereaksi berlebihan
Saat puting tergigit, Anda mungkin akan kaget dan tiba-tiba menjerit. Reaksi ini juga bisa membuat Si Kecil kaget, kemudian menangis dan menolak menyusu kembali.
Cara menyikapinya adalah tarik napas dan tetap tenang. Katakan secara perlahan bahwa menggigit membuat Anda kesakitan dan ia sebaiknya tidak melakukannya lagi. Meski Si Kecil belum tentu mengerti perkataan Anda, tetapi ia akan memahami dari gerakan yang Anda lakukan.
2. Melepas payudara
Saat puting tergigit, Anda pasti ingin menarik payudara sesegera mungkin. Akan tetapi, hal ini justru dapat membuat puting semakin tertarik.
Untuk melepaskan payudara, selipkan jari Anda di sudut mulut bayi, lalu lepaskan puting secara perlahan. Anda juga bisa mendorong Si Kecil ke dada, menekan sebentar wajahnya ke payudara yang menutupi hidung dan mulutnya. Cara ini otomatis membuatnya membuka mulut dan melepaskan isapan.
3. Memijat gusi bayi
Jika Si Kecil menggigit karena sedang tumbuh gigi, pijat gusinya dengan jari yang bersih. Anda juga bisa memberikan Si Kecil mainan teether sebelum atau sesudah menyusui untuk meredakan rasa gatal pada gusi.
4. Menyusui di tempat tenang
Menyusui di tempat tenang dapat mengurangi berbagai hal yang dapat mengalihkan perhatian Si Kecil saat menyusu. Saat memberikan ASI, Anda bisa memberikan perhatian penuh dengan melakukan kontak mata dan mengajaknya berbicara.
Saat Si Kecil mulai terlelap, Anda bisa mencoba melepaskan payudara secara perlahan dari mulutnya.
5. Memerah sebelum disusui
Jika Si Kecil menggigit karena aliran ASI kurang lancar, Anda bisa mencoba untuk memijat payudara sebelum memberikan ASI. Anda juga bisa memerah sebentar agar ASI mengalir, sehingga Si Kecil tidak perlu bersusah payah saat menyusu.
Bayi suka menggigit saat menyusu merupakan hal yang normal terjadi. Namun, langkah-langkah untuk mengatasinya penting dilakukan agar tidak menjadi kebiasaan dan Anda pun lebih nyaman saat memberikan ASI.
Akan tetapi, bila Anda terlanjur mengalami lecet atau nyeri pada puting, Anda dapat mengatasinya dengan mengoleskan krim khusus, menggunakan kompres dingin, atau menyusui di bagian payudara yang tidak nyeri.
Bila nyeri pada puting akibat bayi suka menggigit saat menyusu tidak kunjung hilang atau bayi masih terus menggigit ketika diberi ASI, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter atau konsultan laktasi untuk mengetahui penyebab dan solusinya.