Cek Golongan Darah
Berapa Biaya Cek Golongan Darah
Biaya untuk melakukan cek golongan darah bervariasi, tergantung dari teknik yang digunakan, banyaknya golongan darah yang diperiksa, rumah sakit yang menyelenggarakannya, serta pemeriksaan penyerta lainnya yang dilakukan bersama dengan cek golongan darah. Di rumah sakit swasta di Indonesia, cek golongan darah bisa dimulai dari Rp. 20.000 hingga lebih dari Rp. 60.000. Dianjurkan untuk mempersiapkan dana lebih guna kebutuhan tambahan yang tidak terduga, yaitu sekitar 20-30% dari biaya yang diperkirakan.
Apa Itu Cek Golongan Darah?
Pemeriksaan yang dilakukan untuk mengetahui golongan darah seseorang.
Apa Saja Kategori Golongan Darah?
Terdapat 2 kategori golongan darah yang paling sering diperiksa, yaitu sistem ABO yang membagi golongan darah menjadi A, B, O, dan AB, serta sistem Rhesus (Rh) yang membagi golongan darah menjadi Rh negatif (Rh-) dan Rh positif (Rh+)
Kapan Cek Golongan Darah Perlu Dilakukan?
- Ketika ingin donor darah atau menerima transfusi darah.
- Ketika ingin donor organ atau menerima organ donor.
- Ketika hamil.
Kenapa Wanita Hamil Perlu Cek Golongan Darah?
Tidak hanya wanita hamil, suaminya pun perlu cek golongan darah. Karena terdapat keadaan yang dinamakan inkompabilitas Rhesus, yaitu ketika antibodi Rhesus (anti-Rh) yang dimiliki oleh ibu yang bergolongan darah Rh- menyerang dan menghancurkan darah bayi pasca dilahirkan. Hal ini dapat terjadi apabila wanita yang memiliki golongan darah Rh- menikah dengan pria yang memiliki golongan darah Rh+, serta memiliki anak yang memiliki golongan darah Rh+.
Apa Akibatnya Bila Tidak Dilakukan Cek Golongan Darah sebelum Transfusi?
Dokter tidak dapat mengetahui golongan darah pendonor maupun penerima, sehingga bila terjadi perbedaan golongan darah, dapat berakibat fatal untuk penerima darah transfusi.
Apa Saja yang Perlu Dipersiapkan sebelum Cek Golongan Darah?
Tidak ada persiapan khusus sebelum pemeriksaan golongan darah, dan dapat langsung dilakukan di laboratorium, klinik, atau rumah sakit.
Bagaimana Proses Cek Golongan Darah Dilakukan?
Cek golongan darah diawali dengan pengambilan sampel darah dari pembuluh darah vena (biasanya di daerah lipat siku), atau dari pembuluh darah kapiler di ujung jari tangan. Setelah itu, dilakukan pemeriksaan dengan mencampur antibodi pada darah atau mencampur antigen pada plasma darah. Reaksi antigen dan antibodi ini yang menentukan golongan darah seseorang. Metode ini akan dilakukan baik untuk sistem ABO maupun sistem Rhesus.
Apa yang Harus Dilakukan dan Tidak Boleh Dilakukan setelah Cek Golongan Darah?
Tidak ada hal khusus yang perlu dilakukan setelahnya. Jika Anda merasa pusing setelah melakukan cek golongan darah, disarankan agar meminta keluarga atau teman untuk mengantarkan Anda pulang.
Kapan Hasil Cek Golongan Darah dapat Diterima?
Hasil pemeriksaan golongan darah umumnya dapat diterima dalam hitungan menit.
Apa Saja Efek Samping atau Komplikasi dari Cek Golongan Darah?
Meskipun jarang sekali terjadi, efek samping yang dapat dialami setelah pengambilan darah adalah pusing, pingsan, infeksi pada titik yang disuntik, dan perdarahan, baik mengalir keluar ataupun mengendap di bawah kulit (hematoma).