Tidak banyak orang yang tahu bahwa cuka apel untuk rambut sangatlah bermanfaat. Cairan dari hasil fermentasi sari buah apel ini bisa digunakan untuk membantu mengatasi ketombe, memperbaiki rambut rusak, dan menjaga kelembapan kulit kepala.
Cuka apel mengandung beragam nutrisi penting untuk rambut, seperti antioksidan, asam asetat, probiotik, serta vitamin B dan vitamin C. Inilah yang membuat penggunaan cuka apel untuk rambut secara rutin dapat membuat rambut lebih sehat dan mudah diatur.
Sederet Manfaat Cuka Apel untuk Rambut
Untuk mendapatkan rambut dan kulit kepala yang sehat, keramas saja tidak cukup. Kamu perlu menerapkan beberapa langkah tambahan untuk menutrisi rambut dan kulit kepala. Salah satunya adalah rutin menggunakan bahan alami, seperti cuka apel.
Nah, berikut ini ada beberapa manfaat cuka apel untuk rambut yang perlu kamu ketahui:
1. Mengatasi ketombe
Cuka apel mengandung asam asetat yang memiliki efek antibakteri dan antijamur. Berkat sifatnya tersebut, cuka apel untuk rambut bisa membantu mengatasi ketombe yang disebabkan oleh pertumbuhan jamur di kulit kepala.
2. Mengatasi jerawat di kepala
Jerawat bisa muncul di mana saja, termasuk di kepala. Biasanya, jerawat di kepala terjadi ketika pori-pori atau folikel rambut tersumbat dan meradang akibat infeksi bakteri atau jamur.
Untuk mengatasi masalah ini, kamu bisa rutin menggunakan cuka apel di kulit kepala. Cuka apel bisa mengurangi produksi minyak di kulit dan membasmi bakteri. Dengan begitu, jerawat di kepala pun akan berangsur menghilang.
3. Menjaga kelembapan kulit kepala
Cuka apel merupakan salah satu bahan alami yang dapat menjaga kelembapan kulit. Selain itu, cuka apel diketahui memiliki manfaat untuk menyeimbangkan pH di kulit kepala, sehingga bisa membuat kulit kepala lebih lembap dan sehat. Cuka apel juga bisa menjaga kelembapan rambut sehingga rambut kering pun teratasi.
4. Mengatasi kulit kepala gatal
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, cuka apel bersifat antibakteri. Karena sifatnya ini, cuka apel bisa mengatasi kulit kepala yang gatal akibat infeksi bakteri. Cuka apel juga bisa meredakan peradangan di kulit sehingga kulit kepala gatal pun bisa teratasi.
5. Memperbaiki rambut yang rusak
Paparan zat kimia, suhu panas, polusi, dan asap rokok, bisa membuat rambut jadi kusam, rapuh, dan rusak. Penggunaan cuka apel untuk rambut secara rutin bisa mengatasi masalah rambut ini. Alasannya, cuka apel mengandung antioksidan dan nutrisi yang baik untuk memperkuat struktur rambut.
Selain itu, antioksidan juga turut merangsang pertumbuhan rambut sehingga rambut akan lebih tebal dan sehat.
6. Membuat rambut lebih mudah diatur
Berkat nutrisi yang terkandung di dalam cuka apel, rambut akan menjadi lebih sehat, tidak mudah rusak, dan lebih lembap. Cuka apel juga bisa membuat rambut jadi tidak berminyak sekaligus membuatnya lebih kuat dan berkilau. Hasilnya, rambut bisa jadi lebih mudah diatur dan ditata.
7. Mengurangi rambut rontok
Antioksidan yang terkandung dalam cuka apel tidak hanya memperbaiki kondisi kulit kepala saja, tetapi juga mampu menguatkan akar rambut. Selain itu, kandungan mineral di dalam cuka jenis ini juga bisa mengurangi rambut rontok.
Cara Menggunakan Cuka Apel untuk Rambut
Guna mendapatkan beragam manfaat cuka apel untuk rambut, kamu perlu menggunakannya dengan cara berikut ini:
- Campurkan 2–4 sendok makan cuka apel ke dalam 50–100 ml air.
- Setelah keramas dan menggunakan kondisioner, oleskan cuka apel ke seluruh rambut serta kulit kepala secara merata.
- Diamkan 10–15 menit, lalu bilas sampai bersih dan keringkan rambut secara lembut.
Untuk hasil yang maksimal, kamu bisa menggunakan cuka apel untuk rambut beberapa kali seminggu.
Meski memiliki manfaat yang luar biasa untuk kesehatan rambut, hindari menggunakan cuka apel untuk rambut terlalu sering, ya. Soalnya, kandungan asam asetat di dalam cuka ini bersifat kaustik. Artinya, asam ini bisa mengiritasi atau membakar kulit kepala.
Jika kamu masih memiliki pertanyaan seputar cuka apel untuk rambut dan keamanannya, kamu bisa berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum menggunakannya, ya.