Diphencyprone (DPCP) adalah obat yang bisa digunakan untuk mengatasi alopecia areata. Obat ini memiliki bentuk sediaan cair yang akan dioleskan  ke bagian yang mengalami kebotakan. Diphencyprone hanya bisa diberikan oleh dokter.

Saat digunakan untuk mengatasi alopecia areata, diphencyprone akan mencetuskan reaksi alergi, seperti dermatitis kontak. Melalui mekanisme ini, diphencyprone diharapkan akan merangsang pertumbuhan rambut.

Diphencyprone (DPCP) - alodokter

Selain untuk mengatasi kebotakan akibat alopecia areata, diphencyprone juga dapat digunakan dalam pengobatan kutil akibat infeksi virus HPV (human papillomavirus) dan melanoma pada kulit.

Diphencyprone biasanya hanya digunakan jika kondisi pasien tidak berhasil di tangani dengan metode pengobatan lain.  

Merek dagang diphencyprone (DPCP): -

Apa Itu Diphencyprone (DPCP)

Golongan Imunoterapi
Kategori Obat resep
Manfaat Merangsang pertumbuhan rambut
Digunakan oleh Dewasa dan anak-anak
Diphencyprone untuk ibu hamil dan menyusui Kategori N: Belum dikategorikanDiphencyprone tidak direkomendasikan untuk digunakan pada wanita hamil, menyusui, atau sedang merencanakan kehamilan.Hal ini karena efektivitas dan efek samping obat ini belum pernah diteliti pada Ibu hamil. Belum diketahui juga apakah diphencyprone bisa mempengaruhi kesuburan.
Bentuk obat Cair

Peringatan sebelum Menggunakan Diphencyprone (DPCP)

Berikut adalah hal yang perlu Anda perhatikan sebelum menjalani pengobatan dengan diphencyprone:

  • Beri tahu dokter mengenai riwayat alergi yang Anda miliki. Diphencyprone tidak boleh digunakan oleh orang yang alergi terhadap obat ini.
  • Beri tahu dokter jika Anda sedang hamil, berencana hamil, atau sedang menyusui.
  • Beri tahu dokter tentang semua penyakit yang sedang atau pernah dialami, serta pengobatan yang sedang Anda jalani.
  • Jangan terlalu lama terpapar sinar matahari selama menggunakan diphencyprone. Obat ini dapat menyebabkan kulit lebih mudah terbakar sinar matahari. Gunakan tabir surya dan baju yang tertutup jika hendak beraktivitas di luar ruangan pada siang hari.
  • Hati-hati jika menggunakan aksesoris, termasuk seperti topi atau kain, untuk melindungi diri dari sinar matahari selama menjalani terapi dengan diphencyprone. Hal ini karena bahan kimia yang terkandung di dalam obat dapat menempel di permukaan pakaian.
  • Segera temui dokter jika terjadi efek samping setelah menggunakan diphencyprone.

Dosis dan Aturan Pakai Diphencyprone (DPCP)

Diphencyprone umumnya dapat diberikan kepada orang dewasa maupun anak-anak. Perlu diingat, diphencyprone hanya diberikan oleh dokter dan tidak boleh digunakan sembarangan.

Dosis diphencyprone akan ditentukan berdasarkan jenis gangguan kulit yang ingin diobati, tingkat keparahan kondisi, dan respons terapi. Diphencyprone akan menimbulkan reaksi alergi yang ditandai dengan munculnya ruam berwarna merah dan terasa gatal yang akan berlangsung selama 36–48 jam.

Tahapan yang akan dijalani pasien saat menggunakan diphencyprone adalah sebagai berikut:

Tahap 1

Diphencyprone dalam dosis kuat (umumnya dengan kadar konsentrasi 2%) dioleskan pada area kecil di kulit, biasanya di bagian lengan atas. Reaksi alergi umumnya akan muncul dalam 2–3 hari setelah pemakaian pertama.

Jika tidak ada reaksi alergi yang ditimbulkan, diphencyprone dengan dosis yang lebih rendah (0,1%) akan dioleskan pada area yang sama 2 minggu kemudian dan akan diulang kembali setiap 2 minggu sampai timbul reaksi alergi pada kulit.

Tahap 2

Jika reaksi alergi telah timbul, tahap berikutnya adalah menentukan dosis yang tepat untuk menimbulkan reaksi alergi yang diinginkan di kulit. Dokter akan mengoleskan obat dalam dosis yang sangat rendah (umumnya dengan kadar konsentrasi 0,001%) pada area kecil di kulit.

Dosis yang diberikan akan ditingkatkan setiap minggu hingga timbul reaksi yang diinginkan di kulit.

Tahap 3

Setelah diketahui dosis yang tepat, diphencyprone akan dioleskan di bagian kulit yang bermasalah setiap 1–2 minggu.

Jangka waktu penggunaan diphencyprone berbeda-beda pada tiap pasien, tergantung dari seberapa cepat respons tubuh pasien terhadap obat, serta tingkat keparahan kondisi. Umumnya, diphencyprone diberikan selama 6–8 bulan.

Pemberian diphencyprone akan dihentikan jika kondisi yang ditangani telah sembuh. Namun, pada sebagian penderita alopecia areata, pengobatan dengan diphencyprone mungkin perlu kembali dilakukan jika kebotakan kembali terjadi.

Cara Menggunakan Diphencyprone (DPCP) dengan Benar

Diphencyprone hanya boleh diberikan oleh dokter atau petugas medis di bawah pengawasan dokter. Ikuti petunjuk dokter saat menjalani terapi dengan diphencyprone.

Permukaan kulit perlu dibersihkan dan dikeringkan terlebih dahulu sebelum memulai prosedur pengobatan. Pemberian diphencyprone umumnya membutuhkan waktu sekitar 10–15 menit.

Selama penggunaan obat, lindungi bagian kulit yang telah diolesi diphencyprone dari paparan sinar matahari langsung selama sekitar 6–8 jam. Misalnya, jika Anda menggunakan diphencyprone untuk mengatasi kebotakan di kepala, disarankan menutup bagian kepala saat berada di luar ruangan, misalnya dengan topi.

Hindari menyentuh bagian kulit yang telah diolesi diphencyprone selama 24 jam. Jika tersentuh, segera cuci tangan. Setelah 6–24 jam, cuci bagian kulit yang diolesi diphencyprone.

Terkadang reaksi alergi yang ditimbulkan obat ini dapat terjadi secara berlebihan dan menyebabkan komplikasi. Oleh sebab itu, dokter mungkin akan meresepkan salep kortikosteroid dengan kadar yang sangat kuat untuk mengantisipasi timbulnya reaksi alergi berlebih. Dokter biasanya akan memberikan arahan dan penjelasan tentang penggunaan obat tambahan ini.

Diphencyprone harus di simpan dalam botol gelas berwarna gelap, diletakkan di tempat tertutup, terhindar dari sinar matahari langsung, dan jauh dari jangkauan anak-anak.

Efek Samping dan Bahaya Diphencyprone (DPCP)

Diphencyprone dapat menyebabkan efek samping berupa:

  • Bekas luka akibat peradangan pada kulit
  • Eksim yang terlalu parah, ditandai dengan kulit kemerahan, berkerak, gatal, melepuh, dan keluar nanah
  • Kulit berubah warna menjadi kehitaman (hiperpigmentasi) atau putih pucat (hipopigmentasi)

Efek samping lain yang lebih serius juga dapat timbul akibat diphencyprone adalah:

Segera temui dokter jika Anda mengalami efek samping di atas setelah menggunakan diphencyprone.