Empon-empon adalah minuman tradisional yang terbuat dari beragam jenis tumbuhan atau rempah-rampah. Minuman ini telah digunakan sejak lama untuk memperkuat imun dan menambah stamina tubuh sehingga tidak mudah lelah dan sakit.

Keanekaragaman hayati di Indonesia membuat negara ini dikaruniai dengan beragam tumbuhan herbal yang dapat dimanfaatkan sebagai obat-obatan. Salah satu tumbuhan herbal yang dijadikan sebagai minuman atau jamu adalah empon-empon.

Empon-empon, Ketahui Manfaat dan Cara Membuatnya - Alodokter

Empon-empon diartikan sebagai tanaman akar tinggal atau rimpang. Tanaman ini terdiri dari temu-temuan atau tumbuhan dari keluarga Zingiberaceae, seperti jahe, lengkuas, kencur, kunyit, lempuyang, temulawak, temu ireng, temu kunci, dan jeringau.

Manfaat Empon-empon bagi kesehatan tubuh

Empon-empon mengandung beragam nutrisi yang bersifat antiinflamasi, antimikroba, dan antikanker. Berkat sifatnya ini, empon-empon bisa memberikan manfaat berikut ini:

1. Meredakan nyeri dan peradangan

Ramuan empon-empon yang mengandung jahe telah digunakan sejak lama untuk meredakan keluhan nyeri dan peradangan di tubuh. Khasiat ini bisa didapatkan karena jahe memiliki senyawa gingerol dan shogaol yang dapat mengurangi produksi zat penyebab nyeri dan peradangan

Berkat kemampuannya ini, empon-empon bisa dimanfaatkan untuk mengatasi berbagai nyeri, seperti nyeri akibat radang sendi, nyeri kram saat menstruasi, nyeri punggung kronis, dan migrain.

2. Mengatasi mual

Empon-empon cukup dikenal karena dapat mengatasi mual karena hamil, mabuk perjalanan, dan mual akibat kemoterapi. Menurut sebuah penelitian, empon-empon, terutama jahe, juga efektif untuk mengatasi mual setelah operasi yang disebabkan oleh anestesi umum. 

Namun, hingga saat ini, para peneliti tidak mengetahui secara pasti mengapa empon-empon dapat meredakan mual. Manfaat ini diduga karena senyawa kimia tertentu pada tanaman empon-empon dapat memengaruhi sistem saraf, lambung, dan usus untuk membantu mengurangi rasa mual.

3. Menjaga berat badan ideal

Jika Anda memiliki masalah dalam mengatur berat badan, empon-empon dapat menjadi alternatif untuk membantu menurunkan berat badan. Banyak penelitian telah membuktikan bahwa tumbuhan jahe dapat membantu mengontrol berat badan karena dapat meningkatkan termogenesis atau produksi panas tubuh, sehingga lebih efektif dalam membakar lemak tubuh.

Selain itu, jahe pada minuman empon-empon juga dapat menghambat penyimpanan dan penyerapan lemak di tubuh. 

4. Menjaga kadar gula

Empon-empon bisa menjadi pilihan minuman herbal untuk penderita diabetes tipe 2 dan obesitas. Penelitian menunjukkan bahwa empon-empon dapat mengurangi kadar insulin puasa dan hemoglobin A1C (HbA1C) di dalam tubuh, sehingga kadar gula darah di dalam tubuh akan lebih terkontrol.

5. Mengatasi infeksi

Sifat antimikroba pada empon-empon membuatnya bermanfaat untuk melawan infeksi jamur dan bakteri di tubuh. Berdasarkan studi laboratorium, empon-empon dapat mengatasi beberapa jenis bakteri dan jamur berikut ini:

  • Staphylococcus aureus (S. aureus), yaitu bakteri yang menyebabkan berbagai penyakit, seperti infeksi kulit dan pneumonia
  • Escherichia coli (E. coli), yaitu bakteri yang menyebabkan infeksi saluran pencernaan
  • Candida albicans (C. albicans), yaitu jamur yang menyebabkan infeksi pada mulut dan vagina

6. Mencegah kanker

Empon-empon juga dapat membantu mencegah atau mengurangi terkena kanker. Tanaman rimpang ini kaya akan senyawa gingerol dan shogaol yang memiliki sifat antikanker.

Hal ini dibuktikan oleh beberapa penelitian yang menyatakan bahwa empon-empon dapat mengurangi risiko terkena beberapa jenis kanker, seperti kanker kolorektal, kanker pankreas, dan kanker hati. Meski begitu, manfaat yang satu ini masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk menilai efektivitas dan keamanannya.

Cara Membuat Empon-empon

Empon-empon dapat diracik dengan mudah di rumah. Pertama-tama, Anda perlu menyiapkan beberapa bahan berikut ini:

  • 1500 ml air
  • 250 gr jahe
  • 150 gr temulawak 
  • 100 gr kunyit
  • 5 cm kayu manis
  • 5 batang sereh (ambil putihnya saja)
  • 250 gr gula aren
  • ½ sendok teh garam

Setelah bahan di atas disiapkan, Anda bisa mengikuti langkah berikut ini untuk membuat empon-empon:

  • Bakar jahe di atas api sedang. Kemudian, kupas kulitnya dan digeprek.
  • Rebus jahe, temulawak, kunyit, kayu manis, gula aren, garam, sereh, dan air di dalam satu wadah.
  • Gunakan api kecil hingga air rebusan tersebut berkurang setengahnya.
  • Saring air empon-empon dan pindahkan ke dalam gelas saji.
  • Sajikan empon-empon selagi hangat agar lebih nyaman diminum.

Itulah manfaat dan cara membuat empon-empon dengan mudah di rumah. Minuman tradisional ini memang dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh dan menjadi solusi pengobatan alternatif.

Namun, jika Anda ingin memanfaatkan ramuan empon-empon untuk mengobati penyakit atau kondisi medis tertentu, sebaiknya konsultasikan hal tersebut dengan dokter terlebih dahulu. Hal ini dapat membantu Anda mendapatkan saran konsumsi dan pengobatan yang tepat, sehingga hasilnya lebih efektif.