Evening primrose oil merupakan salah satu jenis minyak nabati yang kerap digunakan untuk kecantikan kulit. Tak hanya itu, minyak ini juga telah lama dipercaya memiliki sejumlah manfaat lain untuk mencegah tubuh terkena berbagai penyakit. 

Evening primrose oil terbuat dari ekstrak biji bunga evening primrose (Oenothera biennis) yang berasal dari Amerika Utara. Minyak yang kerap dijadikan sebagai suplemen kesehatan ini mengandung asam gamma-linoleat, yaitu salah satu jenis asam lemak esensial omega-6 yang memiliki efek antiperadangan pada tubuh.

Evening Primrose Oil, Ketahui 7 Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh - Alodokter

Karena asam lemak omega-6 tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh, Anda perlu mengonsumsi makanan atau suplemen yang mengandung nutrisi tersebut, salah satunya adalah evening primrose oil.

Berbagai Manfaat Evening Primrose Oil

Berikut ini adalah beberapa manfaat evening primrose oil untuk kesehatan tubuh bila Anda mengonsumsinya secara rutin:

1. Meredakan eksim

Sebuah penelitian menyebutkan bahwa mengonsumsi suplemen evening primrose oil selama 4 bulan berturut-turut bermanfaat untuk mengurangi gejala eksim pada penderitanya. Hal ini karena asam lemak yang terkandung dalam minyak tersebut memiliki efek antiperadangan sehingga kulit kering, gatal, dan ruam akibat eksim berkurang.

2. Mengatasi jerawat

Evening primrose oil juga bisa digunakan sebagai suplemen untuk mengatasi jerawat. Manfaat ini diperoleh berkat kandungan asam gamma linoleat yang dapat mengurangi peradangan dan lesi pada kulit. Selain itu, minyak ini juga dapat meningkatkan kelembapan kulit sehingga terhindar dari jerawat.

3. Meredakan gejala PMS

Sindrom pramenstruasi atau premenstrual syndrome (PMS) merupakan gejala-gejala yang sering dialami oleh wanita sebelum memasuki masa menstruasi. Gejala-gejala PMS yang dirasakan biasanya berupa perut kembung, sakit kepala, dan perubahan suasana hati.

Untuk mengatasinya, Anda dapat mengonsumsi evening primrose oil secara rutin. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa 80 wanita mengalami penurunan gejala PMS ketika mengonsumsi evening primrose oil selama 3 bulan berturut-turut.

4. Meredakan hot flashes saat menopause

Hot flashes saat menopause dapat berupa rasa panas berlebih, produksi keringat yang terlalu banyak, dan jantung yang berdetak cepat. Kondisi ini tentunya menimbulkan rasa tidak nyaman dan mengganggu aktivitas sehari-hari.

Dalam sebuah penelitian, wanita menopause yang mengonsumsi evening primrose oil selama 6 minggu memiliki gejala hot flashes yang lebih ringan daripada wanita yang tidak mengonsumsinya. Oleh karena itu, minyak ini bisa dikonsumsi guna mencegah terjadinya keluhan hot flashes.

5. Meredakan gejala neuropati diabetik

Diabetes dapat menyebabkan komplikasi berupa gangguan saraf (neuropati diabetes). Nah, sebuah penelitian menyebutkan bahwa kandungan asam gamma linoleat dalam evening primrose oil dapat membantu mengurangi gejala neuropati diabetik, seperti nyeri, kesemutan, atau mati rasa di bagian tubuh tertentu.

6. Mencegah osteoporosis

Manfaat lainnya dari evening primrose oil adalah mencegah osteoporosis. Kandungan asam gamma linoleat dalam minyak ini terbukti ampuh meningkatkan kepadatan tulang sehingga tulang menjadi kuat dan terhindar dari pengeroposan. 

Tidak hanya itu, sebuah penelitian terhadap lansia yang mengalami osteoporosis menunjukkan bahwa rutin mengonsumsi evening primrose oil dapat memperlambat perburukan kondisi akibat osteoporosis.

7. Menjaga kesehatan jantung

Mengonsumsi evening primrose oil sebanyak 4 gram per hari dapat menurunkan kadar trigliserida pada penderita kolesterol tinggi. Selain itu, mengonsumsi evening primrose oil secara rutin juga bisa meningkatkan kadar kolesterol baik HDL sehingga mengurangi risiko terjadinya penyakit jantung.

Evening primrose oil tersedia dalam bentuk suplemen kapsul, softgel, atau cairan yang biasanya mudah ditemukan di apotek. Suplemen ini umumnya dapat dikonsumsi pada siang atau malam hari. Namun, Anda dapat menggunakan suplemen ini sesuai dosis dan aturan pakai di kemasan.

Jangan melebihi dosis yang dianjurkan karena suplemen evening primrose oil juga dapat menimbulkan efek samping berupa sakit perut, diare, gangguan pencernaan, perut kembung, serta mual dan muntah.

Selain itu, hindari penggunaan suplemen evening primrose oil jika Anda sedang mengonsumsi obat antikoagulan, obat NSAID, obat antipsikotik, atau obat lopinavir-ritonavir. Hal ini karena obat-obat tersebut dapat menyebabkan interaksi obat berupa terganggunya penyerapan suplemen dan bisa menimbulkan efek samping yang berbahaya bagi tubuh.

Evening primrose oil memang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Namun, penelitian seputar manfaat evening primrose oil masih terbatas dan perlu diteliti lebih lanjut. 

Jika Anda ingin memanfaatkan evening primrose oil untuk mengatasi kondisi kesehatan yang saat ini dialami, terlebih bila sudah memiliki riwayat penyakit sebelumnya, sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter untuk memastikan keamanannya. Konsultasi bisa Anda lakukan dengan cepat dan mudah melalui Chat Bersama Dokter.