Gliserol topikal adalah emolien yang digunakan untuk melembapkan kulit atau mencegah kulit kering, kasar, bersisik, gatal, dan iritasi kulit ringan. Obat ini umumnya dipakai untuk meredakan gejala dermatitis, eksim, dan psoriasis.
Ketika lapisan kulit terluar kekurangan air, kulit akan menjadi kering. Gliserol topikal bekerja sebagai obat kulit kering dengan cara membentuk lapisan berminyak pada bagian kulit terluar untuk menahan air agar tetap berada di kulit. Cara kerja ini juga akan membantu membuang sel kulit mati dan menjaga kulit tetap lembap.
Merek dagang gliserol topikal: Biocream
Apa Itu Gliserol Topikal
Golongan | Obat bebas |
Kategori | Emolien dan pelindung kulit |
Manfaat | Melembapkan kulit atau mencegah dan mengatasi kulit kering, kulit kasar, atau kulit bersisik, akibat dermatitis, eksim, atau psoriasis. |
Digunakan oleh | Dewasa dan anak-anak |
Gliserol topikal untuk ibu hamil dan menyusui | Kategori N: Belum dikategorikan.Belum diketahui apakah gliserol topikal bisa terserap ke dalam ASI atau tidak. Wanita menyusui disarankan berkonsultasi dulu ke dokter sebelum menggunakan obat ini. |
Bentuk obat | Krim, cairan obat luar |
Peringatan Sebelum Mengunakan Gliserol Topikal
Sebelum menggunakan gliserol topikal, Anda perlu memperhatikan beberapa hal berikut:
- Jangan menggunakan gliserol topikal jika Anda alergi terhadap obat ini. Beri tahu dokter tentang riwayat alergi yang Anda miliki.
- Konsultasikan dengan dokter perihal penggunaan gliserol topikal jika Anda sedang mengalami dehidrasi atau sedang menderita penyakit jantung atau penyakit ginjal.
- Konsultasikan dengan dokter perihal penggunaan gliserol topikal jika Anda sedang mengalami luka terbuka atau infeksi kulit.
- Konsultasikan dengan dokter jika Anda sedang mengalami jerawat. Sebisa mungkin pilih produk gliserol topikal yang berlabel non-komedogenik.
- Hindari paparan sinar matahari dalam jangka waktu yang lama dan selalu gunakan tabir surya, selama menjalani pengobatan dengan gliserol topikal, karena obat ini bisa menyebabkan kulit lebih sensitif terhadap sinar matahari.
- Beri tahu dokter jika Anda sedang hamil, menyusui, atau merencanakan kehamilan.
- Beri tahu dokter mengenai obat-obatan yang sedang digunakan, termasuk suplemen dan produk herbal.
- Segera temui dokter jika Anda mengalami reaksi alergi setelah menggunakan gliserol topikal.
Dosis dan Aturan Pakai Gliserol Topikal
Produk gliserol topikal yang digunakan untuk melembapkan kulit tersedia dalam sediaan 25% atau 40%. Persentase gliserol menggambarkan perbandingan antara berat gliserol dengan total berat keseluruhan.
Ambil produk gliserol topikal sebanyak 1 ruas ujung jari telunjuk, lalu oleskan secara merata ke kulit yang ingin diobati, sebanyak 2–3 kali dalam sehari. Dosis untuk anak-anak sama dengan dosis orang dewasa.
Cara Menggunakan Gliserol Topikal dengan Benar
Ikuti anjuran dokter dan baca informasi yang tertera pada kemasan gliserol topikal sebelum menggunakannya. Gunakan gliserol topikal pada waktu yang sama setiap harinya agar pengobatan maksimal.
Oleskan obat ini hanya untuk daerah kulit yang bermasalah. Hindari terkena wajah, mata, lubang hidung, mulut, dan kulit yang terluka, mengalami iritasi, tergores, atau baru saja dicukur.
Cara pemakaian tiap produk obat gliserol topikal bisa berbeda-beda. Beberapa produk ada yang perlu dikocok sebelum digunakan, dan ada pula yang harus dicampur dengan air sebelum dioleskan pada area kulit yang bermasalah. Untuk memastikannya, Anda sebaiknya baca keterangan yang tertera di kemasan obat.
Untuk mengatasi kulit tangan yang kering, disarankan untuk menggunakan obat ini setiap selesai mencuci tangan atau setelah selesai mandi ketika kulit masih dalam keadaan sedikit basah.
Jika menggunakan obat ini untuk menangani ruam popok pada bayi, bersihkan dan keringkan kulit bayi terlebih dahulu sebelum mengoleskan obat.
Pada kulit yang sangat kering, disarankan untuk merendam area kulit tersebut sebelum mengoleskan obat ini. Hindari mandi terlalu sering, mandi air panas, atau mandi dalam waktu lama karena bisa memperparah kondisi kulit yang kering.
Simpan gliserol topikal di dalam suhu ruangan dan terhindar dari paparan sinar matahari langsung. Jauhkan obat dari jangkauan anak-anak.
Interaksi Gliserol Topikal dengan Obat Lain
Belum diketahui secara pasti efek interaksi yang bisa terjadi jika gliserol topikal digunakan bersama obat-obatan lain. Agar aman, selalu beri tahu dokter tentang obat, suplemen, atau produk herbal yang sedang Anda gunakan sebelum menjalani pengobatan dengan gliserol topikal.
Efek Samping dan Bahaya Gliserol Topikal
Beberapa efek samping yang mungkin timbul setelah menggunakan obat ini adalah:
- Sensasi terbakar atau menyengat
- Kulit menjadi kemerahan
- Munculnya iritasi kulit
- Kulit terasa basah atau berubah warna menjadi terlalu putih
Konsultasikan dengan dokter jika efek samping di atas tidak mereda atau semakin berat. Anda juga harus segera ke dokter jika mengalami reaksi alergi setelah menggunakan gliserol topikal.