Kalitake adalah obat untuk mengatasi kadar kalium dalam darah yang terlalu tinggi (hiperkalemia) akibat gagal ginjal akut dan kronis. Obat ini mengandung bahan aktif 5 gr calcium polystyrene sulphonate.
Calcium polystyrene sulphonate dalam Kalitake bekerja dengan cara melepaskan kalsium dan mengikat kalium di saluran pencernaan. Cara kerja ini membantu mencegah tubuh menyerap terlalu banyak kalium.
Apa Itu Kalitake
Bahan aktif | Calcium polystyrene sulphonate |
Golongan | Obat resep |
Kategori | Ion-exchange resin |
Manfaat | Mengatasi hiperkalemia akibat gagal ginjal akut dan kronis |
Dikonsumsi oleh | Dewasa |
Kalitake untuk ibu hamil | Kategori C: Belum ada cukup bukti dari studi pada binatang percobaan maupun manusia yang menjelaskan keamanan obat terhadap ibu hamil maupun janin. Oleh karena itu, obat ini tidak boleh dikonsumsi oleh ibu hamil, kecuali jika disarankan oleh dokter |
Kalitake untuk ibu menyusui | Obat yang mengandung calcium polystyrene sulphonate, termasuk Kalitake, tidak dianjurkan untuk ibu menyusui. Konsultasikan bersama dokter terkait alternatif obat yang aman selama masa menyusui. |
Bentuk obat | Serbuk |
Peringatan sebelum Menggunakan Kalitake
Kalitake hanya bisa dikonsumsi atas anjuran dari dokter. Sebelum menggunakan obat ini, perhatikan beberapa hal berikut:
- Beri tahu dokter mengenai riwayat alergi yang Anda miliki. Kalitake tidak boleh digunakan oleh orang yang alergi terhadap kandungan dalam obat ini.
- Informasikan kepada dokter bila pernah atau sedang menderita hipokalemia, penyumbatan usus, iskemia usus, hiperparatiroidisme, karsinoma metastatik (kanker yang telah menyebar ke bagian tubuh lain), sarkoidosis, atau multiple myeloma.
- Diskusikan dengan dokter terkait penggunaan Kalitake jika Anda sedang hamil, menyusui, atau merencanakan kehamilan.
- Informasikan kepada dokter jika Anda sedang menggunakan obat lain, termasuk suplemen atau produk herbal. Tujuannya adalah untuk mengantisipasi terjadinya interaksi antarobat.
- Segera temui dokter jika mengalami reaksi alergi obat setelah menggunakan Kalitake.
Dosis dan Aturan Pakai Kalitake
Berikut ini adalah dosis umum penggunaan Kalitake untuk mengatasi hiperkalemia akibat gagal ginjal akut dan kronis:
- Dewasa: 15 gr sehari, dibagi dalam 3–4 kali pemberian. Dosis dapat disesuaikan dengan tingkat keparahan penyakit.
Cara Menggunakan Kalitake dengan Benar
Ikuti anjuran dokter dan bacalah informasi yang tertera pada label kemasan obat sebelum mengonsumsi Kalitake. Jangan mengurangi atau menambah dosis tanpa persetujuan dokter.
Agar mendapat manfaat maksimal Kalitake, perhatikan cara penggunaannya yang benar berikut ini:
- Konsumsilah Kalitake sesudah makan. Larutkan 1 saset Kalitake ke dalam 30–50 ml air. Minumlah Kalitake segera setelah dilarutkan.
- Jika Anda lupa mengonsumsi Kalitake, segera minum obat ini begitu teringat. Namun, bila waktu konsumsi obat berikutnya sudah dekat, abaikan dosis yang terlewat dan tidak perlu menggandakan dosis selanjutnya.
- Patuhi jadwal kontrol yang ditentukan oleh dokter. Selama menjalani pengobatan dengan Kalitake, Anda mungkin akan diminta untuk menjalani pemeriksaan rutin agar kondisi dan respons tubuh terhadap obat selalu terpantau.
- Simpan Kalitake di tempat bersuhu ruangan dan terhindar dari paparan sinar matahari langsung. Jauhkan obat ini dari jangkauan anak-anak.
Interaksi Kalitake dengan Obat Lain
Interaksi antarobat yang dapat terjadi bila Kalitake digunakan bersama obat tertentu adalah:
- Peningkatan risiko terjadinya peradangan akut yang menyebabkan kerusakan jaringan usus (nekrosis usus) jika digunakan dengan sorbitol
- Peningkatan risiko terjadinya alkalosis jika digunakan bersama magnesium hidroksida atau aluminium karbonat
- Peningkatan risiko terjadinya penyumbatan usus jika digunakan dengan aluminium hidroksida
- Peningkatan risiko terjadinya efek samping dari obat digitalis jantung, seperti digoxin
- Penurunan efektivitas lithium atau levothyroxine
Agar terhindar dari efek interaksi yang tidak diinginkan, selalu beri tahu dokter jika hendak menggunakan Kalitake bersama obat, suplemen, atau produk herbal apa pun.
Efek Samping dan Bahaya Kalitake
Kandungan calcium polystyrene sulphonate dalam Kalitake mungkin saja menimbulkan efek samping, antara lain:
- Mual
- Muntah
- Diare
- Sembelit
- Hilang nafsu makan
- Sakit maag
Konsultasikan dengan dokter melalui chat jika efek samping di atas terjadi dan tidak kunjung membaik. Dokter dapat memberikan saran dan pengobatan untuk mengatasi keluhan tersebut.
Segera periksakan diri ke dokter jika muncul reaksi alergi obat atau efek samping serius, seperti:
- Demam
- Menggigil
- Linglung
- Detak jantung tidak teratur
- Lemah otot
- Kesemutan di sekitar mulut serta pada jari-jari tangan dan kaki
- BAB berdarah atau muntah darah