Kasa steril adalah jenis kasa yang paling tepat untuk membalut luka karena telah melewati proses sterilisasi. Proses ini membuat kasa steril terbebas dari kuman, bakteri, dan jamur, sehingga luka tidak mengalami infeksi lebih lanjut dan terlindungi dengan sempurna.

Timbulnya luka pada kulit dapat disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari terjatuh, sayatan benda tajam, prosedur medis atau operasi, luka bakar, hingga komplikasi penyakit. Agar luka ini dapat pulih dengan maksimal, perawatan yang tepat tentu diperlukan, salah satunya dengan menggunakan kasa steril.

10 Kasa Steril Terbaik untuk Melindungi Luka - Alodokter

Kasa steril terbuat dari katun dan termasuk salah satu benda wajib dalam kotak P3K. Meski kehadirannya terkesan sepele, kasa steril justru berperan penting untuk melindungi luka dari paparan debu dan kuman yang dapat menghambat pemulihan luka. Selain itu, kasa steril juga mendukung proses penyembuhan dengan menjaga kulit tetap bersih dan kering.

Kasa Steril Terbaik yang Direkomendasikan

Berikut ini adalah beberapa pilihan kasa steril dengan bermacam-macam ukuran yang dapat disesuaikan dengan area luka masing-masing:

Hansaplast Kasa Steril 7,5 cm x 7,5 cm 2 Lembar

10 Kasa Steril Terbaik untuk Melindungi Luka - Alodokter

Harga: Rp5.000 per pack
Beli Hansaplast Kasa Steril 7,5 cm x 7,5 cm 2 Lembar di Aloshop

Beli di Aloshop

Hansaplast menghadirkan kasa steril dengan kualitas tinggi yang cocok digunakan di rumah maupun fasilitas medis. Kasa steril yang satu ini telah melalui proses sterilisasi untuk memastikan bebas kuman dan mikroorganisme penyebab infeksi.

Hadir dalam ukuran 7,5 cm x 7,5 cm, kasa steril Hansaplast cocok digunakan sebagai pertolongan pertama untuk melindungi luka kecil hingga sedang dari infeksi. Selain itu, ukuran kasa ini juga ideal untuk menutup luka operasi kecil, lecet, atau goresan ringan.

Hansaplast Kasa Roll Elastis 4 m x 6 cm 1 Roll

10 Kasa Steril Terbaik untuk Melindungi Luka - Alodokter

Harga: Rp9.000 per piece
Beli Hansaplast Kasa Roll Elastis 4 m x 6 cm 1 Roll di Aloshop

Beli di Aloshop

Hansaplast juga menghadirkan varian kasa steril dalam bentuk roll yang elastis sehingga ideal untuk digunakan di area sendi, seperti lutut atau siku. Kasa steril ini dapat memberikan kenyamanan optimal berkat bahannya yang lentur dan tidak mudah lepas.

Hadir dalam ukuran 4 m x 6 cm, kasa roll Hansaplast dapat melindungi luka dengan sirkulasi udara yang optimal. Jika Anda membalut luka dengan kasa gulung, jangan terlalu kencang menggunakannya agar tidak menghambat sirkulasi darah di area luka.

Kasa Steril Adinda 16 x 16

10 Kasa Steril Terbaik untuk Melindungi Luka - Alodokter

Harga: Rp13.000 per pack
Beli Kasa Steril Adinda 16 x 16 di Aloshop

Beli di Aloshop

Kasa steril Adinda juga termasuk produk kasa steril yang direkomendasikan. Kasa ini berukuran 16 cm x 16 cm sehingga dapat menutupi area luka yang lebih luas, seperti luka sayat dalam atau luka pasca operasi ringan. Dengan bahan yang lembut dan tidak mudah menempel di luka, kasa steril Adinda dapat memberikan perlindungan terbaik untuk luka.

Kasa Hidrofil One Med 4 m x 5 cm

10 Kasa Steril Terbaik untuk Melindungi Luka - Alodokter

Harga: Rp14.000 per pack
Beli Kasa Hidrofil One Med 4 m x 5 cm di Aloshop

Beli di Aloshop

Kasa hidrofil One Med adalah jenis kasa steril yang dapat menyerap air, nanah, dan darah dengan lebih cepat, sehingga area luka mendapatkan perlindungan yang maksimal. Hadir dalam bentuk gulungan sepanjang 4 m x 5 cm, kasa ini cocok untuk membalut luka yang berada di area lipatan, seperti siku dan lutut.

Pastikan Anda tidak membalut luka dengan terlalu kencang agar tidak menghambat sirkulasi darah pada area luka.

HDC Kasa Hidrofil 16 x 16

10 Kasa Steril Terbaik untuk Melindungi Luka - Alodokter

Harga: Rp14.000 per pack
Beli HDC Kasa Hidrofil 16 x 16 di Aloshop

Beli di Aloshop

Rekomendasi kasa steril yang berikutnya adalah kasa hidrofil HDC. Kasa ini memiliki pori-pori yang halus dan efektif untuk menyerap cairan luka, sehingga area luka bisa tetap kering dan bersih. 

Hadir dalam ukuran 16 cm x 16 cm, kasa hidrofil HDC cocok untuk melindungi area luka yang luas, seperti luka sayat yang dalam atau luka pasca operasi.

Kasa Steril Amanda 16 X 16

10 Kasa Steril Terbaik untuk Melindungi Luka - Alodokter

Harga: Rp14.000 per pack
Beli Kasa Steril Amanda 16 X 16 di Aloshop

Beli di Aloshop

Kasa steril Amanda juga direkomendasikan untuk membalut luka dengan area yang lebih luas. Kasa ini berukuran 16 cm x 16 cm sehingga dapat memberikan perlindungan luka dengan maksimal dari debu, kotoran, dan bakteri. Dengan teksturnya yang halus dan telah disteril, kasa steril Amanda dapat membantu memulihkan luka dengan optimal.

Hexa Husada Kasa Steril 16 x 16

10 Kasa Steril Terbaik untuk Melindungi Luka - Alodokter

Harga: Rp16.000 per dus
Beli Hexa Husada Kasa Steril 16 x 16 di Aloshop

Beli di Aloshop

Kasa steril Hexa Husada merupakan produk kasa yang diformulasikan dengan lapisan yang lembut dan tidak mudah menempel pada luka. Hadir dalam ukuran 16 cm x 16 cm, kasa ini cocok digunakan untuk menutup luka setelah prosedur medis ringan atau akibat tergores dengan area luka yang cukup besar.

Kasa Husada Hidrofil Steril 16 x 16 16 Lembar

10 Kasa Steril Terbaik untuk Melindungi Luka - Alodokter

Harga: Rp21.000 per pack
Beli Kasa Husada Hidrofil Steril 16 x 16 16 Lembar

Beli di Aloshop

Rekomendasi kasa steril yang berikutnya adalah kasa Husada hidrofil. Kasa ini dibuat khusus menggunakan bahan katun yang halus dan dapat menyerap cairan luka. Selain itu, kasa Husada hidrofil juga telah disteril menggunakan sinar gamma yang tidak meninggalkan residu kimia pada kasa.

Hadir dalam ukuran 16 cm x 16 cm, kasa ini dapat digunakan untuk membalut luka dengan ukuran sedang hingga besar.

Kasa Steril Dwipa 16 x 16 cm 16 Lembar

10 Kasa Steril Terbaik untuk Melindungi Luka - Alodokter

Harga: Rp21.000 per pack
Beli Kasa Steril Dwipa 16 x 16 cm 16 Lembar di Aloshop

Beli di Aloshop

Kasa steril Dwipa juga direkomendasikan untuk membalut dan melindungi luka. Kasa ini telah melalui proses sterilisasi agar dapat mencegah infeksi lebih lanjut pada area luka. Dengan ukuran 16 cm x 16 cm yang cukup besar, kasa steril Dwipa dapat digunakan untuk membalut luka pasca melakukan prosedur medis ringan, atau luka goresan yang cukup dalam.

Kasa Husada Steril Premium Isi 12

10 Kasa Steril Terbaik untuk Melindungi Luka - Alodokter

Harga: Rp22.000 per pack
Beli Kasa Husada Steril Premium Isi 12 di Aloshop

Beli di Aloshop

Kasa Husada Steril Premium menawarkan 12 lembar kasa steril berkualitas tinggi untuk pertolongan pertama saat luka atau pasca tindakan medis. Dengan bahannya yang lembut dan halus, kasa steril yang satu ini dapat memberikan perlindungan luka dengan maksimal serta menjaga luka tetap bersih dan bebas kuman. 

Kasa ini berukuran 16 cm x 16 cm sehingga cocok untuk digunakan pada luka berukuran sedang hingga besar.

Berbagai pilihan kasa steril di atas dapat diandalkan untuk perawatan luka sehingga luka dapat terhindar dari infeksi lebih lanjut. Untuk dapat menggunakannya dengan benar, ikuti beberapa tips berikut agar luka dapat pulih dengan sempurna:

  • Cuci tangan terlebih dahulu menggunakan sabun dan air mengalir sebelum membuka dan menyentuh kasa steril.
  • Bersihkan luka dengan air mengalir untuk menghilangkan kotoran.
  • Gunakan obat luka, seperti povidone iodine atau salep, pada luka dan kulit sekitarnya.
  • Tempelkan kasa steril dengan lembut dan tidak terlalu ketat di atas luka agar sirkulasi udara dan darah tetap lancar.
  • Ganti kasa secara berkala minimal 1 kali sehari atau saat kasa sudah kotor dan basah.

Jika Anda sudah menggunakan kasa steril dan merawat luka dengan benar tetapi luka tidak kunjung sembuh, apalagi jika timbul gejala lain yang mengkhawatirkan, jangan tunda untuk konsultasi dengan dokter. Konsultasi bisa dilakukan secara online melalui Chat Bersama Dokter.

Dengan demikian, dokter dapat memeriksa kondisi luka Anda dan memastikan penyebab yang mendasarinya. Tidak hanya itu, dokter juga dapat memberikan penanganan yang sesuai sehingga luka Anda dapat pulih secepatnya.