Minyak kayu putih merupakan minyak andalan yang sering digunakan untuk mengatasi gejala masuk angin, mabuk perjalanan, atau masalah pencernaan. Agar manfaat minyak kayu putih bisa diperoleh dengan optimal, penting untuk memilih produk dengan minyak kayu putih yang berkualitas.
Ada banyak manfaat minyak kayu putih, baik bagi orang dewasa maupun bayi dan anak-anak. Karena memiliki aroma tajam, minyak kayu putih yang dioleskan ke kulit dapat memberikan kehangatan dan kenyamanan pada tubuh yang terasa sakit, terutama di bagian perut.
Efek hangat dari minyak kayu putih diperoleh dari beberapa kandungan senyawa kimia alami di dalamnya, seperti cineole, linalool, dan terpineol. Selain dioleskan ke kulit, minyak kayu putih juga bisa dihirup untuk meredakan mual, pusing, mabuk perjalanan, dan hidung tersumbat.
Beragam Minyak Kayu Putih yang Terbaik
Minyak kayu putih biasanya tersedia dalam bentuk cair, tetapi ada juga yang berbentuk roll on yang lebih praktis. Untuk lebih jelasnya, inilah beberapa rekomendasi produk minyak kayu putih yang terbaik:
Cap Lang Minyak Kayu Putih 30 ml
Harga: Rp20.565 per botol
Beli Cap Lang Minyak Kayu Putih 30 ml di Aloshop
Produk dari Cap Lang terbuat dari minyak kayu putih asli 100% yang berasal dari sumber terbaik di Indonesia, yaitu pulau Ambon. Karena mengandung minyak kayu putih murni, produk ini bisa memancarkan aroma dan kehangatan yang benar-benar khas dari minyak kayu putih. Manfaat yang didapat pun bisa maksimal.
Meski begitu, sebaiknya jangan berlebihan dalam memakai minyak kayu putih. Oleskanlah minyak ke bagian tubuh yang terasa sakit saja, misalnya perut. Hindari mengoleskan minyak kayu putih langsung ke wajah atau bagian kulit yang memiliki luka terbuka karena bisa terasa sangat perih.
Freshcare Minyak Angin Kayu Putih Roll On 10 ml
Harga: Rp16.100 per botol
Beli Freshcare Minyak Angin Kayu Putih Roll On 10 ml di Aloshop
Selain dalam bentuk cair, ada juga produk minyak kayu putih yang tersedia dalam kemasan roll on, seperti produk dari Freshcare. Keunggulan produk jenis adalah lebih praktis dan mudah dipakai, terutama saat bepergian.
FreshCare Minyak Angin Kayu Putih Roll On tidak hanya mengandung minyak kayu putih murni. Produk ini juga dicampur dengan menthol, camphor, minyak zaitun, dan minyak eukaliptus. Kombinasi berbagai bahan tersebut dapat menghasilkan kehangatan yang lebih optimal daripada produk yang mengandung minyak kayu putih saja.
Namun, minyak kayu putih dari Freshcare ini tidak disarankan untuk digunakan oleh anak berusia di bawah 2 tahun. Selain itu, jika Anda ingin menghirup roll on ini, sebaiknya jangan langsung diletakkan di bawah hidung. Berilah jarak sekitar 2–3 cm antara hidung dan minyak kayu putih.
Konicare Minyak Kayu Putih 60 ml
Harga: Rp33.118 per botol
Beli Konicare Minyak Kayu Putih 60 ml di Aloshop
Pilihan lain produk minyak kayu putih yang murni adalah Konicare. Produk ini mengandung 100% minyak kayu putih berkualitas yang bisa digunakan oleh segala usia, mulai dari bayi, anak-anak, dewasa, hingga lansia.
Selain memberikan rasa hangat pada tubuh, Anda pun bisa mengoleskan minyak kayu putih untuk meredakan gatal-gatal di kulit.
Safe Care Minyak Kayu Putih Aromatherapy 10 ml
Harga: Rp23.200 per botol
Beli Safe Care Minyak Kayu Putih Aromatherapy 10 ml di Aloshop
Anda juga bisa memilih minyak kayu putih berbentuk roll on dari Safe Care. Produk ini mengandung minyak kayu putih, menthol, camphor, minyak jojoba, dan minyak geranii. Menghirup atau mengoleskan roll on Safe Care bisa menjadi pertolongan pertama saat Anda mengalami mual, pusing, atau masuk angin.
Sama seperti Freshcare, roll on dari Safe Care juga tidak boleh digunakan oleh anak berusia kurang dari 2 tahun.
My Baby Minyak Kayu Putih Plus 90 ml
Harga: Rp43.350 per botol
Beli My Baby Minyak Kayu Putih Plus 90 ml di Aloshop
Ada juga produk minyak kayu putih yang dibuat khusus untuk bayi dan anak-anak, yaitu My Baby Minyak Kayu Putih. Mengoleskan minyak ini ke area perut bayi setelah ia mandi bisa memberikan efek hangat yang nyaman bagi bayi. Selain itu, penggunaan minyak kayu putih juga bisa melindungi bayi dari gigitan nyamuk dan serangga lain.
My Baby Minyak Kayu Putih mengandung campuran minyak kayu putih, minyak eukaliptus, dan minyak sereh. Campuran bahan-bahan alami ini menghasilkan aroma yang menenangkan dan tidak terlalu menyengat sehingga cocok untuk bayi. Minyak kayu putih dari My Baby juga tidak terasa lengket dan cepat menyerap di kulit bayi.
Tresnojoyo Minyak Kayu Putih 60 ml
Harga: Rp32.247 per botol
Beli Tresnojoyo Minyak Kayu Putih 60 ml di Aloshop
Minyak kayu putih dari Tresnojoyo mengandung bahan alami yang ampuh dalam mengusir nyamuk, yaitu minyak lavender. Jadi, selain untuk menghangatkan tubuh, Anda juga bisa mengoleskan minyak kayu putih Tresnojoyo untuk melindungi kulit dari gigitan nyamuk.
Minyak kayu putih ini juga dilengkapi dengan campuran minyak kelapa, minyak adas manis, dan minyak jojoba.
Sidola Minyak Kayu Putih 100 ml
Harga: Rp76.587 per botol
Beli Sidola Minyak Kayu Putih 100 ml di Aloshop
Untuk mendapatkan manfaat minyak kayu putih, Anda juga bisa menggunakan produk dari Sidola. Produk ini mengandung 100% minyak kayu putih yang murni dan berkualitas.
Cara pemakaiannya pun sama seperti minyak kayu putih pada umumnya. Oleskan minyak secukupnya pada area tubuh yang sakit, seperti perut, dada, pinggang, atau kaki.
Itulah berbagai rekomendasi produk minyak kayu putih yang bisa menjadi pilihan Anda. Minyak kayu putih paling cocok dioleskan ke kulit sehabis mandi atau saat udara dingin untuk menghangatkan tubuh. Minyak ini umumnya aman dan jarang menimbulkan reaksi alergi.
Namun, jika muncul kemerahan, terasa gatal, atau panas di area kulit yang diolesi minyak kayu putih, segera hentikan pemakaian. Bila keluhan berlanjut sampai kulit melepuh atau bengkak, sebaiknya konsultasikan ke dokter. Konsultasi ini bisa dilakukan dari rumah melalui Chat Bersama Dokter agar bisa ditangani dengan cepat dan tepat.