Obat kumur bau mulut dapat digunakan untuk mengatasi napas yang berbau tidak sedap. Obat kumur ini bisa membuat mulut segar dan wangi sepanjang hari sehingga rasa percaya diri pun meningkat.
Bau mulut atau halitosis umumnya disebabkan oleh kebersihan mulut yang tidak terjaga. Sisa makanan di mulut yang tidak dibersihkan dapat memicu penumpukan bakteri di mulut. Hal inilah yang kemudian menimbulkan bau mulut.
Obat kumur bau mulut dapat menjadi jalan keluar untuk mengusir bau tidak sedap dari mulut. Obat kumur ini tidak hanya menyegarkan mulut, tetapi juga membasmi bakteri penyebab bau mulut hingga tuntas. Dengan menggunakan obat kumur ini, kesehatan mulut pun bisa terjaga.
Pilihan Produk Obat Kumur Bau Mulut yang Ampuh
Ada beragam pilihan obat kumur bau mulut yang ampuh menghilangkan napas yang tidak sedap. Obat kumur ini mengandung bahan-bahan yang ampuh membunuh bakteri penyebab bau mulut, contohnya chlorhexidine, eucalyptol, cetylpyridinium chloride, serta ekstrak daun sirih.
Berikut adalah beberapa pilihan obat kumur bau mulut yang bisa Anda dapatkan dengan bebas:
Listerine Fresh Burst Mouthwash 250 ml
Harga: Rp28.424 per botol
Beli Listerine Fresh Burst Mouthwash di Aloshop
Listerine Fresh Burst Mouthwash bermanfaat untuk menghilangkan bau mulut dan mencegah penumpukan plak di gigi yang juga dapat menjadi sumber bau mulut.
Obat kumur bau mulut ini mengandung eucalyptol, mentol, methyl salicylate, thymol, dan sodium benzoate. Kombinasi bahan-bahan tersebut mampu membersihkan mulut secara menyeluruh, serta membunuh bakteri yang menyebabkan bau mulut dan membentuk plak pada gigi.
Listerine Fresh Burst Mouthwash hanya boleh digunakan oleh orang dewasa dan anak usia di atas 12 tahun. Pastikan tidak menelan obat kumur bau mulut ini.
Total Care Mouthwash Cool Mint 100 ml
Harga: Rp8.256 per botol
Beli Total Care Mouthwash Cool Mint di Aloshop
Total Care Mouthwash Cool Mint mampu menyegarkan napas dan menjaga kebersihan mulut. Bahan aktif yang terkandung di dalam obat kumur bau mulut ini antara lain cetylpyridinium chloride (CPC), xylytol, tea tree oil, dan sodium fluoride.
Ketiga bahan aktif tersebut mampu membersihkan sisa makanan yang tidak terjangkau oleh sikat gigi. Obat kumur ini juga bisa membunuh 99% bakteri yang bisa menyebabkan bau mulut, serta penyakit lain pada gigi dan gusi.
Total Care Mouthwash Cool Mint cocok untuk digunakan oleh orang dewasa dan anak usia 6 tahun atau lebih. Total Care Mouthwash Cool Mint hanya digunakan untuk berkumur dan tidak boleh ditelan.
Minosep 0,1% Obat Kumur 150 ml
Harga: Rp55.688 per botol
Beli Minosep 0,1% Obat Kumur di Aloshop
Minosep adalah obat kumur bau mulut yang dapat membersihkan rongga mulut dan memberikan rasa segar.
Obat ini mengandung antiseptik chlorhexidine gluconate yang dapat membasmi dan mencegah pertumbuhan bakteri di mulut. Dengan begitu, mulut terlindungi dari bau mulut dan plak gigi yang juga bisa membuat mulut berbau tidak sedap.
Penting untuk diketahui bahwa Minosep hanya digunakan untuk berkumur pada orang dewasa.
Betadine Mouthwash and Gargle 190 ml
Harga: Rp47.966 per botol
Beli Betadine Mouthwash and Gargle di Aloshop
Betadine Mouthwash and Gargle efektif untuk mengatasi bau mulut dan napas tidak segar, sariawan, sakit tenggorokan, serta gusi bengkak.
Obat kumur bau mulut ini hanya memiliki satu bahan aktif, yaitu povidone iodine 1%. Sebagai antiseptik, povidone iodine dapat menghambat pertumbuhan dan membunuh bakteri, virus, atau jamur yang bisa membuat mulut bau.
Betadine Mouthwash and Gargle dapat digunakan oleh orang dewasa. Obat kumur ini perlu dibuang setelah berkumur, tidak boleh ditelan.
Enkasari Herbal 120 ml
Harga: Rp24.890 per botol
Beli Enkasari Herbal di Aloshop
Enkasari Herbal dapat digunakan untuk menyegarkan napas, menghilangkan bau mulut, dan meredakan sariawan.
Enkasari Herbal adalah obat kumur bau mulut yang terbuat dari bahan-bahan herbal, seperti ekstrak daun saga, ekstrak daun sirih, dan ekstrak akar kayu manis.
Bahan herbal yang terkandung di dalam obat kumur ini diketahui bersifat antibakteri sehingga dapat membersihkan mulut dari bakteri-bakteri penyebab napas tidak segar dan berbau tidak sedap.
Enkasari Herbal boleh digunakan oleh orang dewasa dan anak-anak. Pastikan untuk membuang cairan obat di mulut setelah digunakan untuk berkumur.
Listerine Cool Mint Mouthwash 500 ml
Harga: Rp48.384 per botol
Beli Listerine Cool Mint Mouthwash di Aloshop
Listerine Cool Mint Mouthwash adalah obat kumur yang efektif mengatasi bau mulut, serta mengurangi dan mencegah pembentukan plak gigi.
Listerine Cool Mint Mouthwash mengandung kombinasi eucalyptol, mentol, methyl salicylate, dan thymol. Kombinasi tersebut mampu membersihkan mulut dari sisa makanan dan bakteri yang bisa menyebabkan bau mulut.
Obat kumur bau mulut ini hanya boleh digunakan oleh orang dewasa dan anak usia 12 tahun ke atas. Karena obat kumur ini tidak boleh ditelan, pastikan untuk membuang cairan yang ada di mulut setelah berkumur.
Obat kumur bau mulut bisa menjadi pilihan yang efektif untuk menghilangkan bau mulut. Agar efektif, obat tersebut dapat digunakan setiap habis makan.
Meski begitu, obat kumur saja tidak cukup untuk membuat napas segar setiap saat. Anda perlu tetap menggosok gigi dua kali sehari dan menjalani pemeriksaan rutin di dokter gigi.
Selain itu, perlu diketahui bahwa bau mulut bisa disebabkan oleh penyakit pada gigi atau gusi, misalnya gigi berlubang atau radang gusi. Oleh karena itu, konsultasikan dengan dokter jika bau mulut belum membaik meski telah 1–2 minggu memakai obat kumur bau mulut secara rutin, terutama jika muncul gejala lain.