Obat tidur herbal bisa dikonsumsi untuk mengatasi gangguan tidur yang berulang. Meski tergolong herbal, obat tidur ini tetap berisiko menimbulkan efek samping sehingga perlu dikonsumsi sesuai dengan aturan pakainya.
Kurang tidur bisa membuat Anda menjadi lemas atau tidak bertenaga pada esok paginya. Jika kebiasaan ini terus dibiarkan, produktivitas bisa terganggu. Sejumlah gangguan kesehatan, seperti tekanan darah tinggi, obesitas, depresi, penyakit jantung, dan penyakit ginjal, pun mengintai.
Karena berdampak buruk, kebiasaan tersebut sebaiknya diubah dengan memperbaiki pola tidur. Ini bisa dimulai dengan membiasakan tidur di waktu yang sama dan tidak melewati tengah malam, berolahraga secara rutin, membatasi konsumsi kafein dan waktu tidur siang, serta menghindari kebiasaan makan berat sebelum tidur.
Jika cara-cara tersebut sudah dilakukan tetapi Anda masih juga mengalami sulit tidur, Anda dapat mempertimbangkan penggunaan obat tidur herbal yang dijual di apotek.
Berbagai Obat Tidur Herbal
Berikut ini adalah beberapa obat tidur herbal yang bisa dibeli di apotek:
Lelap 4 Kaplet
Harga: Rp21.659 per strip
Beli Lelap 4 Kaplet di Aloshop
Lelap merupakan obat tidur herbal yang efektif mengatasi gangguan tidur. Di dalamnya terkandungan Valerianae radix yang memberikan efek rileks sehingga Anda bisa tidur lebih cepat.
Selain itu, obat ini juga mengandung bahan herbal lain yang diyakini efektif mengatasi gangguan tidur, seperti Polygalae radix, Myristicae semen, dan Eleuthero ginseng radix. Untuk mengatasi gangguan tidur, Lelap sebaiknya dikonsumsi 30–60 menit sebelum tidur dengan dosis 1–2 tablet.
Ibu hamil dan menyusui tidak dianjurkan mengonsumsi obat tidur herbal ini kecuali atas saran dari dokter. Obat ini juga tidak boleh dikonsumsi bersamaan dengan obat penenang lain karena bisa meningkatkan risiko terjadinya efek samping, seperti sakit kepala, sakit perut, gelisah, mulut kering, dan mimpi yang terasa nyata.
Nutrimax Dreamz 30 Tablet
Harga: Rp254.925 per botol
Beli Nutrimax Dreamz 30 Tablet di Aloshop
Di dalam obat tidur herbal ini terdapat 3 ekstrak bahan alami yang bisa meningkatkan kualitas tidur, yaitu hops, passion flower, dan hawthorn. Cara ketiga bahan alami ini dalam mengatasi sulit tidur pun berbeda.
Hops bekerja dengan cara meningkatkan produksi serotonin untuk pembentukan melatonin, supaya Anda bisa cepat tertidur. Sementara itu, passion flower mengatur jam biologis tubuh dan hawthorn mengatasi sulit tidur atau insomnia.
Nutrimax Dreamz dapat dikonsumsi 1–2 tablet per hari, 1 jam sebelum tidur.
Antangin Good Night 4 Tablet
Harga: Rp13.793 per strip
Beli Antangin Good Night 4 Tablet di Aloshop
Antangin Good Night bisa digunakan untuk mengatasi gangguan tidur. Obat ini mengandung bahan herbal, seperti ekstrak daun mint, daun sembung, jahe, biji pala, valerian, dan kulit pulai, yang mampu mengurangi kecemasan, merilekskan pikiran, dan membuat tidur menjadi lebih nyenyak.
Dosis umum konsumsi obat ini ialah 2–4 tablet sebelum tidur. Namun, penderita penyakit tertentu, misalnya penyakit jantung dan diabetes, disarankan untuk berkonsultasi kepada dokter terkait keamanan konsumsi Antangin Good Night. Meski merupakan obat tidur herbal, Antangin sebaiknya tidak dikonsumsi sembarangan.
Jika Anda sedang mengonsumsi obat atau suplemen tertentu, konsultasi juga kepada dokter terlebih dahulu guna meminimalkan efek samping yang bisa membahayakan kesehatan.
Natures Plus Cal/Mag Zinc 60 Tablet
Harga: Rp323.950 per botol
Beli Natures Plus Cal/Mag Zinc 60 Tablet di Aloshop
Natures Plus Cal/Mag Zinc mengandung kalsium, magnesium, dan zinc, sehingga bisa membantu memenuhi kebutuhan tubuh terhadap ketiga mineral tersebut. Ketiga kandungan mineral tersebut juga bisa meningkatkan suasana hati dan kualitas tidur.
Obat ini dapat dikonsumsi 1 tablet, 1 kali per hari setiap mau tidur atau sesuai dengan aturan yang tertera pada kemasan. Obat tidur herbal ini aman dikonsumsi oleh ibu hamil dan ibu menyusui.
Natures Plus Cal/Mag Zinc dapat menimbulkan efek samping jika dikonsumsi bersamaan dengan obat-obatan tertentu, misalnya detak jantung menjadi tidak teratur jika dikonsumsi bersama dengan digoxin. Oleh karena itu, konsultasikan kepada dokter jika Anda ingin mengonsumsi obat ini bersamaan dengan obat lainnya.
Innolife Assaudah Habbatussauda 500 mg Kapsul
Harga: Rp70.257 per botol
Beli Innolife Assaudah Habbatussauda 500 mg Kapsul di Aloshop
Innolife Assaudah Habbatussauda bisa dijadikan sebagai obat tidur herbal. Pasalnya, obat ini mengandung minyak habbatussauda (nigella sativa oil) yang bersifat sedatif, yaitu memberikan efek mengantuk.
Selain sebagai obat tidur herbal, Innolife Assaudah Habbatussauda juga dapat digunakan untuk meningkatkan imunitas tubuh dan mengatasi beberapa penyakit, seperti rematik, asam urat, radang tenggorokan, migrain, dan alergi.
Untuk orang dewasa, dosis konsumsi Innolife Assaudah Habbatussauda ialah 1–2 kapsul pada pagi dan sore hari. Jangan lupa baca aturan pakai pada kemasan sebelum Anda mengonsumsinya.
Nenang Botol 100 Pil
Harga: Rp22.000
Nenang merupakan obat tidur herbal yang mengandung centella asiatica, valeriana officinalis radix, dan euphorbia hirta. Kandungan tersebut yang mampu meringankan gejala gangguan sulit tidur sehingga kualitas tidur menjadi terjaga.
Nenang harus dikonsumsi sesuai aturan yang tertera pada kemasan, yaitu sebanyak 5 pil, 1 kali sehari, sebelum tidur. Anak -anak berusia kurang dari 12 tahun, wanita hamil, atau wanita menyusui tidak diperbolehkan mengonsumsi obat ini kecuali atas saran dari dokter.
Konsumsi Nenang juga harus sesuai dosis yang disarankan. Bila dikonsumsi melebihi dosis, ada sejumlah efek samping mungkin terjadi, seperti sakit kepala, gelisah, penglihatan kabur, sulit tidur, peningkatan denyut jantung, penyempitan pembuluh darah jantung, dan penurunan gerakan usus.
Obat tidur herbal harus dikonsumsi sesuai dengan petunjuk yang tertera pada kemasan. Konsumsi obat ini juga sebaiknya berada di bawah pengawasan dokter, terutama bila Anda sedang mengonsumsi obat-obatan atau sedang dalam kondisi tertentu, seperti hamil, menyusui, maupun menderita hipertensi, diabetes, atau stroke.
Bila konsumsi obat tidur herbal yang dijual di apotik tidak kunjung membuat Anda mendapatkan tidur yang berkualitas, sebaiknya konsultasikan kepada dokter. Hal ini penting untuk dilakukan terutama bila susah tidur sudah dialami selama lebih dari 4 minggu.