Cemburu adalah salah satu bentuk emosi yang muncul saat seseorang merasa terancam akan kehilangan kasih sayang dari pasangannya. Meski sering dikaitkan sebagai bukti cinta, cemburu yang tidak terkendali bisa mengancam keharmonisan hubungan Anda dan pasangan.
Munculnya rasa cemburu dalam suatu hubungan asmara merupakan hal yang wajar. Tak hanya dialami oleh pasangan yang berpacaran atau sudah menikah, perasaan cemburu juga bisa muncul pada orang yang menjalani hubungan pertemanan, bahkan saudara kandung.
Rasa cemburu biasanya dipicu karena kehadiran orang baru yang dianggap bisa mengganggu hubungan. Faktor lain yang bisa memicu cemburu adalah menurunnya rasa percaya diri dan khawatir bahwa pasangan akan berpaling kepada orang lain.
Cemburu dalam batas wajar bisa menguatkan kasih sayang dan merasa saling dihargai. Akan tetapi, perasaan cemburu perlu diwaspadai jika sampai tak terbendung, bahkan menyebabkan pasangan menjadi posesif, melakukan pelecehan seksual, dan kekerasan fisik.
Tips Memadamkan Api Cemburu
Kecemburuan bisa menghancurkan kepercayaan dan menyebabkan banyak pertengkaran. Oleh karena itu, hal ini perlu segera diatasi agar tidak merusak kebahagiaan Anda dan pasangan.
Berikut ini adalah beberapa cara mengatasi rasa cemburu yang bisa Anda dan pasangan lakukan:
1. Jujur dan jaga komunikasi
Kunci utama dalam memadamkan api cemburu adalah menjalin komunikasi dengan baik. Berbicara jujur kepada pasangan mengenai perasaan cemburu yang Anda rasakan dan apa yang menyebabkan hal itu terjadi.
Komunikasi yang baik bisa membantu Anda dan pasangan mencari cara untuk menjaga hubungan agar tetap kuat dan menghindari hal-hal yang mungkin menimbulkan rasa cemburu di masa mendatang.
2. Cari tahu penyebab cemburu
Kebanyakan perasaan cemburu muncul dengan hanya berlandaskan kecurigaan. Oleh karena itu, cobalah cari tahu akar dari rasa cemburu tersebut agar tidak merusak kebahagiaan Anda.
Jika hal itu ditujukan kepada pasangan, cari tahu apakah memang benar ada orang ketiga atau hal itu hanya ketakutan Anda saja.
3. Saling percaya
Saling jujur dan membangun kepercayaan dengan pasangan bisa menghilangkan rasa cemburu. Anda dan pasangan dapat memulainya dengan saling membagikan cerita mengenai kegiatan apa saja yang dilakukan dalam sehari.
Dengan demikian, tidak ada yang merasa dibohongi dan rasa cemburu pun dapat menghilang.
4. Tidak curiga secara berlebihan
Hindari perbuatan seperti memata-matai maupun mengendalikan pasangan serta menyalahkan orang lain karena kecurigaan Anda. Anda juga sebaiknya tidak terlarut dalam perasaan yang Anda anggap tidak adil ini.
5. Temukan cara menghabiskan waktu bersama
Padatnya pekerjaan bisa mengurangi intensitas pertemuan atau komunikasi Anda dan pasangan. Hal ini juga bisa menimbulkan perasaan cemburu karena merasa sudah tidak diperhatikan oleh pasangan.
Untuk menjaga hubungan percintaan tetap baik, lakukan hal kecil sebagai wujud kasih sayang Anda atau habiskan waktu bersama di sela-sela kesibukan.
6. Jangan membuat keputusan saat emosi
Ketika sedang cemburu, emosi Anda cenderung tidak stabil sehingga mengurangi kemampuan untuk berpikir rasional. Oleh karena itu, jangan membuat keputusan atau tindakan apa pun saat berada di bawah pengaruh emosi.
Lebih baik tenangkan diri dan pikirkan apakah Anda memiliki bukti nyata bahwa pasangan telah melakukan hal-hal yang membuat Anda cemburu atau tidak.
7. Luangkan waktu untuk jauh dari pasangan
Menarik diri sejenak dari pasangan, misalnya dengan melakukan me time, bukan tindakan yang salah, kok. Justru, hal ini harus Anda lakukan untuk mengalihkan perhatian Anda dari rasa cemburu sehingga mencegah Anda melakukan sesuatu yang dapat merusak hubungan.
Selain itu, meluangkan waktu untuk diri sendiri juga bisa membuat pikiran menjadi lebih tenang dan emosi akibat rasa cemburu pun lebih berkurang.
8. Temui dan bicarakan dengan pasangan setelah pikiran sudah jernih
Saat sudah tenang dan pikiran sudah jernih, coba temui dan bicarakan dengan pasangan mengenai perasaan cemburu yang Anda rasakan tanpa melontarkan tuduhan atau konfrontasi kepada pasangan.
Namun, jika merasa kesulitan untuk mengeksplorasi perasaan cemburu tersebut dan sudah menikah, Anda bisa melakukan konseling pernikahan. Dengan begitu, Anda juga dapat menemukan solusi untuk perasaan cemburu yang Anda rasakan.
Munculnya perasaan cemburu karena adanya ancaman dalam suatu hubungan merupakan hal yang normal. Akan tetapi, rasa cemburu perlu diwaspadai jika disertai dengan kemarahan atau tuduhan tidak berdasar.
Jika sudah melakukan tips di atas tetapi perasaan cemburu terus muncul dan memengaruhi kualitas hubungan Anda dan pasangan, sebaiknya konsultasikan hal ini ke psikolog atau konselor yang khusus menangani masalah dalam hubungan berpasangan untuk mendapatkan solusi yang terbaik.