Perkembangan bayi 11 bulan sudah mulai bertambah banyak nih, Bun. Di usia ini, jangan kaget jika Si Kecil sudah bisa berdiri lama, ya. Selain itu, ia pun sudah bisa menunjukkan emosinya ketika sedih atau senang.
Banyak sekali perkembangan bayi 11 bulan yang terlihat dari aktivitasnya sehari-hari. Di usia ini, bayi biasanya sudah gemar berdiri selama beberapa waktu. Ini menjadi tanda bahwa ia makin siap untuk berjalan di ulang tahun pertamanya.
Sederet Perkembangan Bayi 11 Bulan
Perkembangan bayi 11 bulan ditandai dengan kemampuannya untuk melakukan beberapa hal berikut ini:
1. Kuat berdiri
Di usia 10 bulan, bayi sudah menunjukkan kemampuannya untuk berdiri sendiri tanpa bantuan atau berdiri dengan berpegangan pada benda di sekitarnya. Keahliannya ini makin meningkat di bulan ke-11, Bun.
Di bulan ini, Si Kecil lebih senang berdiri cukup lama untuk melatih kekuatan otot kedua kakinya. Hal tersebut menjadi tanda bahwa ia makin semangat untuk mulai menjelajah setiap sudut rumah.
2. Senang memanjat
Perkembangan bayi 11 bulan selanjutnya adalah senang memanjat. Si Kecil bisa memanjat tempat tidurnya atau berusaha naik ke atas kursi. Karena keahlian barunya ini, Bunda tidak boleh lengah saat menjaganya ya, agar Si Kecil tidak terjatuh dan cedera.
3. Tertarik pada warna atau ukuran
Salah satu permainan yang disukai oleh bayi 11 bulan adalah mengurutkan mainan berdasarkan warna atau ukuran, contohnya bola-bola berukuran kecil, sedang, sampai yang besar. Hal ini merupakan tanda bahwa kemampuan koordinasi tangan dan matanya kian meningkat.
Ketika Si Kecil terlihat antusias dengan permainan tersebut, Bunda bisa bermain bersamanya sambil mengajarkan ia aneka warna dan bentuk.
4. Mahir makan dan minum sendiri
Kalau di bulan ke-10 Si Kecil mulai tertarik benda-benda dan belajar makan atau minum sendiri, di bulan ke-11 ia sudah lebih mahir untuk melakukan kedua hal tersebut sendiri lho, Bun.
Untuk mendukung kemampuannya ini, Bunda bisa menyediakan peralatan makan yang mudah ia gunakan, seperti sendok, garpu, botol, atau gelas.
5. Mulai sering menunjukkan emosinya
Perkembangan emosi bayi di usia 11 bulan makin bertambah. Di usia ini, Si Kecil akan lebih sering menunjukkan emosinya. Ini karena buah hati sudah mengerti apa yang ia sukai dan tidak. Ia mungkin akan merasa senang ketika diberikan sesuatu yang ia sukai atau justru menangis saat dilarang.
Kelima perkembangan bayi 11 bulan di atas bisa dialami bersamaan pada tiap bayi, tetapi bisa juga tidak. Soalnya, tiap bayi memiliki fase perkembangan yang berbeda-beda. Jika Si Kecil belum mengalami perkembangan di atas sedangkan bayi sebayanya sudah, Bunda tidak perlu khawatir dan panik dahulu, ya.
Untuk mengasah keterampilannya, berikanlah stimulasi yang tepat sesuai usia buah hati. Bunda bisa bertanya langsung ke dokter tentang cara terbaik untuk melatih perkembangan anak sesuai usianya.