Tanda-tanda hamil 3 hari bisa bikin penasaran, terutama jika kehamilan sangat diharapkan. Namun, memangnya ada ya tanda-tanda tertentu yang bisa menunjukkan kehamilan sejak 3 hari? Yuk, ketahui cara memastikannya di sini.

Mengetahui tanda-tanda kehamilan sejak dini memang bisa menjadi salah satu cara untuk memperkirakan dimulainya kehamilan. Bahkan, tanda-tanda ini juga kerap jadi acuan bagi para wanita sebelum melakukan pemeriksaan mandiri dengan test pack atau memeriksakan diri ke dokter kandungan. 

Tanda-Tanda Hamil 3 Hari setelah Berhubungan Intim - Alodokter

Oleh sebab itu, tak heran kalau tanda-tanda hamil 3 hari, khususnya setelah berhubungan intim, bisa menimbulkan rasa penasaran.

Tanda-Tanda hamil 3 hari, Memangnya Ada?

Sayangnya, tanda-tanda hamil 3 hari biasanya belum ada, nih. Soalnya, dalam waktu 3 hari setelah hubungan intim, sel telur masih dalam proses pembuahan oleh sperma, sehingga embrio dan kantung kehamilan belum terbentuk.

Setelah proses pembuahan selesai, sel telur yang sudah dibuahi akan menjadi zigot dan bergerak dari tuba falopi menuju rahim. Nah, 6–12 hari setelah pembuahan, zigot akan berubah menjadi embrio atau bakal janin, yang kemudian menempel pada dinding rahim (implantasi). Pada waktu ini, kehamilan baru bisa dibilang terjadi.

Setelah implantasi, tubuh wanita akan memproduksi hormon kehamilan yang bisa memicu munculnya berbagai tanda-tanda serta hasil test pack maupun hasil USG positif hamil.

Alasan Tanda-Tanda Hamil 3 Hari Belum Muncul

Kemunculan tanda-tanda kehamilan dipicu oleh meningkatnya kadar hormon human chorionic gonadotropin (hCG), yang juga disebut sebagai hormon kehamilan. Nah, hormon ini baru bisa dideteksi melalui test pack pada usia kehamilan 1–2 minggu. 

Pada usia kehamilan ini, kadar hormon kehamilan sudah cukup tinggi, sehingga hasil test pack bisa menunjukkan dua garis yang menandakan bahwa wanita sudah positif hamil. Nah, karena jumlah hormon tersebut belum banyak pada 3 hari setelah berhubungan intim, tak heran kalau tanda-tanda hamil 3 hari juga belum ada, ya. 

Sepanjang kehamilan, hormon hCG diproduksi oleh plasenta dan berfungsi untuk mendukung tumbuh kembang janin pada awal kehamilan. Saat produksi hCG meningkat, kamu bisa mengalami tanda-tanda kehamilan seperti berikut:

Kadar hCG akan terus meningkat sejak awal kehamilan hingga minggu ke-10. Kemudian, kadar hormon ini akan menurun selama sisa waktu kehamilan.

Tanda-tanda hamil di atas bisa saja kamu rasakan pada 3 hari setelah berhubungan intim. Namun, perlu diketahui bahwa tanda tersebut tak hanya bisa disebabkan oleh meningkatnya kadar hCG nih, tetapi juga menstruasi, sakit maag, atau bahkan sugesti semata. 

Jadi, belum tentu ciri-ciri di atas menandakan kehamilan, khususnya kalau terasa 3 hari setelah berhubungan intim, ya.

Jika kamu menantikan kepastian tentang kehamilan dan merasakan tanda-tanda hamil 3 hari, sebaiknya bersabarlah terlebih dahulu dan tunggu hingga sekitar 1 atau 2 minggu lagi sebelum melakukan tes kehamilan dengan test pack

Adapun kalau hasilnya negatif, artinya kehamilan tidak terjadi. Namun, bila masih belum yakin, kamu bisa menunggu sekitar seminggu lagi sebelum kembali memeriksakan kehamilan, ya. Hasil negatif yang terasa tak meyakinkan pada 10 hari setelah berhubungan intim bisa saja muncul karena kadar hCG yang masih terlalu sedikit untuk dideteksi.

Bila mendapati hasil test pack positif, kamu bisa memastikan kehamilan lebih lanjut dengan berkonsultasi ke dokter kandungan, nih. Misalnya, melalui chat atau langsung menjalani tes USG sekalian memantau kondisi janin.