Migrain dan sinusitis tidak hanya bisa diobati dengan pengobatan medis, namun juga terbantu dengan terapi tradisional totok wajah. Simak cara melakukannya dan manfaatnya terhadap kesehatan Anda.
Totok atau acupressure merupakan salah satu teknik pengobatan tradisional untuk mengobati penyakit, memperbaiki kondisi kesehatan, relaksasi, serta meningkatkan sirkulasi darah. Terapi ini bahkan telah dipraktikkan sejak ribuan tahun lamanya di Tiongkok. Ketika ditotok, beberapa titik di tubuh kita akan dipijat atau ditekan menggunakan jari-jari, telapak tangan, siku, atau kaki si Pemijat. Dalam prosesnya, terkadang dibutuhkan alat khusus untuk membantu pengobatan.
Terdapat ratusan titik tekan di sekujur tubuh manusia, dan beberapa titik tersebut berada di wajah. Apabila melakukan pijatan atau totok wajah di titik-titik yang spesifik, maka penyakit tertentu dipercaya akan segera mereda dan sembuh. Contohnya, penyakit migrain dan sinusitis.
Meredakan Migrain dengan Totok Wajah
Untuk meredakan migrain atau sakit kepala sebelah, Anda bisa melakukan gerakan totok wajah sebagai berikut:
- Untuk membantu meringankan sakit kepala di bagian depan, letakkan jari telunjuk di sudut bagian dalam kedua mata, tepat di atas kelopak mata dan di tulang yang mengelilingi mata. Gunakan ujung jari kedua telunjuk untuk menekan dua titik ini selama satu menit secara bersamaan.
- Untuk membantu meringankan sakit kepala migrain dan nyeri sinusitis, tempelkan jari di samping kanan-kiri dari lubang hidung, dekat dengan bagian bawah tulang pipi. Tekan kuat-kuat atau pijat memutar pada titik ini selama satu menit.
- Untuk membantu meringankan sakit kepala, tekan kuat-kuat titik di antara alis menggunakan jari, selama satu menit. Selain hanya menekan, Anda juga bisa melakukan pijatan memutar di bagian ini dengan jari, dan perhatikan gerakan mana yang lebih ampuh dalam mengatasi migrain Anda.
Titik Wajah untuk Atasi Sinusitis
Menurut ahli akupunktur, setidaknya ada tiga titik totok wajah yang bisa ditekan untuk meringankan gejala sinusitis. Ketiga titik tersebut adalah:
- Untuk meredakan nyeri dan tekanan sinusitis, tekan titik di antara alis Anda menggunakan ibu jari atau jari telunjuk. Lakukan gerakan melingkar di titik ini selama 5 detik.
- Setelah itu, tekan pelipis menggunakan gerakan melingkar yang sama.
- Terakhir, tekan titik di samping kanan-kiri lubang hidung dengan gerakan melingkar selama lima detik.
Lakukan gerakan di atas beberapa kali setiap hari. Mulailah totok wajah secara perlahan dan bertahap menjadi lebih kuat. Jika ada titik tekan yang sakit saat disentuh, segera hentikan.
Jika ingin mencoba totok wajah, perlu diingat bahwa seharusnya totok wajah tidak memperberat nyeri yang dirasakan. Sering kali timbul pertanyaan, apakah pengobatan totok ini ampuh atau tidak untuk mengobati penyakit. Sebenarnya, belum ada penjelasan medis yang cukup untuk memastikan jawabannya. Namun dari beberapa tinjauan hasil penelitian, diketahui bahwa totok wajah dan terapi pijat memiliki efek meringankan nyeri dan mampu memperbaiki gejala.
Sayangnya pada kasus tertentu, seperti migrain kronis yang sering kambuh, efektivitas totok wajah masih diragukan. Karena itu, sebelum melakukan totok wajah untuk mengobati sinusitis atau migrain, sebaiknya Anda berkonsultasi ke dokter terlebih dahulu untuk mendapatkan pengobatan yang tepat.