Radang amandel yang tidak ditangani, terjadi berulang, atau tergolong kronis, berisiko menimbulkan komplikasi berupa:
- Kesulitan bernapas
- Sleep apnea
- Penyebaran infeksi ke organ lain
- Penumpukan nanah (abses) di amandel
Selain itu, radang amandel kronis juga berisiko menimbulkan batu amandel, yaitu batu yang terbentuk dari penumpukan sel mati, air liur, dan makanan pada celah di antara amandel.
Sedangkan radang amandel akibat infeksi Streptococcus bisa menimbulkan komplikasi yang berbeda, antara lain:
- Demam rematik, yaitu peradangan yang memengaruhi jantung dan sendi
- Glomerulonefritis, yaitu peradangan pada ginjal yang dapat menyebabkan urin berdarah, serta pembengkakan pada mata dan pergelangan kaki
- Reactive arthritis, yaitu peradangan sendi yang dipicu oleh infeksi