Kanker paru-paru yang telah menyebar hingga ke bagian tubuh lain, seperti otak, tulang, hati, dan kelenjar getah bening, dapat menimbulkan komplikasi, seperti:
- Efusi pleura, yaitu penumpukan cairan di selaput paru-paru
- Gangguan saraf
- Deep vein thrombosis
- Penyakit jantung
- Emboli paru
- Patah tulang belakang
- Kadar kalsium tinggi dalam darah (hiperkalsemia)
- Kadar natrium rendah dalam darah (hiponatremia)
Kanker paru-paru juga dapat menyebabkan sindrom superior vena cava. Komplikasi ini terjadi jika tumor muncul di bagian atas paru-paru dan menekan vena besar yang bertugas mengembalikan darah dari tubuh bagian atas ke jantung.
Tekanan pada vena besar ini menyebabkan aliran darah terhambat dan memicu munculnya gejala, seperti pembengkakan di wajah, lengan, dan tubuh bagian atas, sakit kepala, serta sesak napas.